kabarbursa.com
kabarbursa.com

Pengurus IPMIL Bandung Raya Dilantik, Siap Kolaborasi Lintas Sektor

Pengurus IPMIL Bandung Raya Dilantik, Siap Kolaborasi Lintas Sektor
Foto bersama usai pelantikan Pengurus Cabang IPMIL Raya Bandung Raya di Gedung Multimedia Bandung Techno Park, Minggu (9/6).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Pengurus Cabang Ikatan Pelajar Mahasiswa Indonesia Luwu atau IPMIL Raya Bandung Raya periode 2024-2025 resmi dilantik.

Para pengurus Ipmil Raya Bandung Raya dilantik langsung oleh Ketua Umum Pengurus Besar Ipmil Raya, Muh. Tawakkal Wahir di Gedung Multimedia Bandung Techno Park, Jawa Barat, Minggu (9/6) lalu.

Pemprov Sulsel

Ketua PC Ipmil Raya Bandung Raya,Harris Putra Rifai, mengatakan organisasi ini adalah wadah silaturahmi bagi segenap pelajar dan mahasiswa asal Tana Luwu yang berada di Bumi Pasundan.

Dimana mereka di Bandung dengan tugas dan tanggung jawab utama menyelesaikan studi sebagai pelajar dan mahasiswa.

“Namun, saya juga mengharapkan bahwa kader Ipmil Bandung ini dapat bersinergi, interaksi, integrasi dan berkolaborasi dengan segenap element masyarakat, terkhusus masyarakat Sunda yang ada di wilayah Bandung Raya ini,” kata Harris Putra dalam keterangan tertulis, Selasa (11/6).

Sementara, Tawakkal Wahir menekankan pentingnya kolaborasi di era yang penuh tantangan dan peluang ini. Tujuannya untuk memajukan sumber daya manusia di Luwu Raya yang meliput empat kabupaten-kota di Sulsel.

“Selain itu Sinergi antara berbagai pihak, termasuk pemerintah, institusi pendidikan, sektor swasta, dan masyarakat, menjadi kunci dalam menciptakan ekosistem yang mendukung pengembangan kapasitas pemuda dan mahasiswa,” kata Tawakkal.

Tawakkal berpendapat, keragaman budaya dan pemikiran di Luwu Raya harus dirawat dan dijadikan kekuatan untuk membangun karakter generasi muda yang tangguh dan berintegritas.

Ia mendorong mahasiswa Luwu Raya untuk berani bermimpi dan mengambil peran aktif dalam pembangunan daerah.

“Melalui sinergi dan harmoni, kita akan mampu melahirkan generasi yang kompeten, inovatif, dan siap bersaing di kancah nasional maupun internasional,” harap Ketua Umum PB Ipmil Raya.

Di tempat yang sama, Dewan Pembina PC Ipmil Raya Bandung Raya, Abdul Azis Wahab, menekankan hadirnya pengurus cabang ini dapat memperkuat ikatan silaturahmi antar pelajar dan mahasiswa Luwu.

“Mengharapkan agar pengurus cabang dapat membawa diri dengan baik, menampilkan bgmana kita sebagai orang Luwu di perantauan dalam menuntut ilmu. Semoga cita-cita dari apa yang didambakan sejak kita di rantau ini sampai kita menyelesaikan studi kita terwujud dengan baik,” harap pria bergelar profesor tersebut.

Pelantikan Pengurus Cabang Ipmil Raya Bandung Raya berlangsung hikmat dan dihadiri oleh Badan Pengurus Wilayah Kerukunan Keluarga Luwu Raya Jawa Barat, serta perwakilan organisasi daerah Sulawesi Selatan yang berada di Bandung.