kabarbursa.com
kabarbursa.com

Malam Ini! Laga Perdana Piala AFF U-19, Indonesia vs Filipina

Semifinal Piala AFF U-19 2024 : Indonesia vs Malaysia
Timnas Indonesia U-19 (Dok : int).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 akan memulai perjuangannya di kompetisi Piala AFF U-19. Laga perdana tim asuhan Indra Sjafri ini akan berhadapan dengan Filipina.

Laga grup A Piala AFF U-19 antara Timnas Indonesia U-19 vs Filipina akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, pukul 19.30 WIB malam ini.

Pemprov Sulsel

Indra Sjafri selaku Pelatih Timnas Indonesia U-19 mengaku sudah mempersiapkan para pemainnya untuk menghadapi Filipina. Ia menilai semua tim yang berada di grup A tangguh.

“Semua tim peserta Grup A bagus, ada banyak perubahan, pembinaan di setiap negara,” kata Indra Sjafri dikutip dari situs PSSI, Selasa (16/07).

Apalagi Filipina, menurutnya, kualitas pemain yang ada bagus. Untuk itu, dia meminta anak asuhnya untuk tidak meremehkan tim lawan.

“Jadi, kami tidak akan menganggap remeh lawan. Kami tidak terlalu mengomentari lawan, kami fokus pada tim sendiri. Tentu saja kami ingin menang,” tambah Indra Sjafri.

Sementara itu, Josep Maria Ferre, selaku pelatih Filipina, mengakui timnas Indonesia U-19 merupakan tim tangguh pada Piala AFF U19 2024.

“Mereka memiliki pemain yang bagus. Saya sangat terkejut dengan kerja bagus tim Indonesia, apalagi mereka mempersiapkan turnamen ini dengan baik,” ucapnya.

Dia optimis bisa meraih poin saat menghadapi timnas Indonesia U-19 meski persiapan Filipina terbilang singkat.

“Saya pikir, tim kami hanya persiapan selama tiga bulan. Namun, kami terus berkembang untuk turnamen ini,” ujar Josep Maria Ferre.

“Untuk turnamen ini, kami pikir Indonesia tim kuat. Mereka memiliki kesempatan yang bagus,” tutur pelatih asal Spanyol tersebut.

Selain pertandingan Indonesia vs Filipina, Piala AFF U19 2024 juga akan menyajikan duel dua tim Grup A lainnya, yaitu Timor Leste dan Kamboja.

Laga Timor Leste vs Kamboja akan digelar lebih dulu di Stadion Gelora Bung Tomo pada pukul 15.00 WIB. Kemudian dilanjutkan pertandingan antara Indonesia dan Filipina di stadion yang sama.

Diketahui, Piala AFF U-19 edisi ke-19 akan digelar. Kejuaraan sepakbola Asia Tenggara kelompok usia di bawah 19 tahun itu akan dimulai pada 17 Juli hingga 29 Juli mendatang.

Timnas Indonesia U-19 sendiri tergabung di Grup A, bersama Timor Leste, Kamboja, dan Filipina. Garuda Nusantara akan langsung berlaga di hari pertama kejuaraan digelar.

Indonesia akan melawan Filipina di laga pertamanya. Skuad asuhan Indra Sjafri akan menjamu The Azkals, julukan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (17/07).

Kemudian, Indonesia akan melawan Kamboja di laga kedua (20/07), dan terakhir menghadapi Timor Leste (23/07). Semua pertandingan Indonesia di Piala AFF U-19 2024 akan digelar pada pukul 19.30 WIB.

Adapun pesaing Indonesia seperti Vietnam tergabung di Grup B bersama Laos, Myanmar, dan Australia. Sementara di Grup C ada Malaysia, Thailand, Singapura, dan Brunei Darussalam.

Bagi Indonesia, ini adalah keikutsertaan yang ke-12 kalinya, sejak ajang ini digelar tahun 2002. Tim Merah Putih pernah juara sekali pada 2013, saat masih diperkuat pemain seperti Evan Dimas.

Pelatihnya, Indra Sjafri, adalah sosok yang membawa gelar saat itu. Kini, dia kembali dipercaya PSSI menangani Timnas Indonesia U-19.

Sebelum ke Piala AFF U-19 2024, Indonesia sendiri sudah mempersiapkan diri. Ajang Maurice Revello atau Touloun Tournament diikuti di Prancis bulan lalu, dan hasilnya lima kekalahan ditelan.

Meski begitu, Timnas Indonesia U-19 sudah optimistis menyambut Piala AFF U-19 2024

Sebanyak 23 pemain sudah dipilih untuk bertempur di ajang tersebut, termasuk pemain naturalisasi baru yakni Jens Raven.

Jens Raven merupakan merupakan atlet kelahiran Belanda, 12 oktober 2005. Pemain berusia 18 tahun ini memiliki darah Indonesia dari neneknya yang berasal Yogyakarta.

Saat ini, Raven bergabung dengan klub Dordrecht sejak 1 Juli 2023. Nantinya, Jens Raven akan berjuang memperebutkan posisi di lini depan dengan Arkhan Kaka.

Jadwal Piala AFF U-19 2024, 17-29 Juli 2024

Jadwal Indonesia di Piala AFF U-19 2024
Rabu, 17 Juli 2024
Indonesia vs Filipina
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
Kick off 19.30 WIB

Sabtu, 20 Juli 2024
Indonesia vs Kamboja
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
Kick off 19.30 WIB

Selasa, 23 Juli 2024
Indonesia vs Timor Leste
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
Kick off 19.30 WIB.