KabarMakassar.com — Push up merupakan jenis olahraga ketahanan isometrik yang melibatkan gerakan menaik-turunkan tubuh dengan menggunakan tangan sebagai penopang utama.
Selain itu, push up merupakan gerakan olahraga sederhana dan mudah dilakukan kapan saja dan di mana saja.
Meskipun demikian, jika rutin melakukan push up, maka akan memberikan dampak atau pengaruh dengan banyak manfaat saat melakukannya.
Berikut manfaat push up jika dengan rutin melakukannya setiap, seperti yang dikutip dari berbagai sumber.
– Memperkuat persendian bahu
Push up akan memperkuat otot di sekitar sendi bahu secara efektif. Dimana, otot di daerah bahu memiliki tugas untuk menjaga tulang lengan atas di sendi bahu.
Sehingga, persendian dapat menjadi lebih kuat karena rutin melakukan push up dan membuat lebih enteng pada tubuh bagian atas untuk melakukan aktifitas sehari-hari.
– Mencegah dan mengatasi sarcopenia
Sarcopenia, penurunan massa otot akibat penuaan, dapat diatasi dengan rutin melakukan push up.
Latihan ini merangsang pembentukan massa otot, mencegah serta mengatasi kondisi ini, yang sering terjadi pada lansia.
– Menambah massa otot
Saat melakukan gerakan push up dengan benar, maka lemak dalam tubuh akan terbakar dan digantikan oleh massa otot yang semakin berkembang.
Ini bukan hanya tentang mendapatkan tubuh yang berotot, tetapi juga meningkatkan kekuatan secara keseluruhan.
– Meningkatkan kesehatan jantung
Detak jantung meningkat saat melakukan push up, meningkatkan aliran darah dan kesehatan kardiovaskular. Dengan rajin berolahraga push up, kita dapat menjaga jantung tetap sehat dan kuat.
Meningkatkan kekuatan otot dengan push up setiap hari juga dapat mengurangi risiko penyakit kardiovaskular.
– Membakar lemak
Push up bukan hanya tentang kekuatan fisik, tetapi juga membantu membakar lemak.
Gerakan yang dihasilkan selama push up memicu proses pembakaran lemak, memberikan kontribusi positif pada penurunan berat badan.