KabarMakassar.com — Beredar di media sosial terkait Jufri Rahman resmi diangkat menjadi Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulawesi Selatan. Pengangkatan ini didasarkan pada Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 97/TPA Tahun 2024 tentang Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Madya di Lingkungan Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan.
“Mengangkat Sdr. Drs. Jufri Rahman,M.Si., NIP 196609191986031003, Pembina Utama (IV/e), sebagai Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Selatan, terhitung sejak saat pelantikan dan kepadanya diberikan tunjangan jabatan struktural eselon 1.b., sesuai peraturan perundang-undangan,” bunyi penggalan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 97/TPA Tahun 2024 yang diterima KabarMakassar.com Jumat (09/08) malam.
Dieketahui, Surat Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 97/TPA Tahun 2024 tersebut mulai berlaku pada tanggal ditetapkannya, yaitu di Jakarta pada Selasa (06/08).
Ditanda tangani oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, Keputusan Presiden tersebut dinyatakan disampaikan kepada yang bersangkutan untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
Untuk informasi, Jufri Rahman saat ini menjabat sebagai Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Otonomi Daerah di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB). Sebelumnya, ia juga pernah menjabat sebagai Kepala Dinas Pariwisata Sulawesi Selatan dan Kepala Bappelitbangda Sulawesi Selatan.
Jufri Rahman juga pernah mengikuti lelang jabatan Sekprov Sulsel di masa pemerintahan Nurdin Abdullah-Andi Sudirman Sulaiman, dan meraih nilai tertinggi di lelang jabatan Sekprov Sulsel pada 2019 lalu dengan 85.99 poin.
Sebelumnya pada Kamis (01/08) lalu, Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel), Prof Zudan Arif Fakrulloh telah melantik Pj Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Andi Darmawan Bintang di Kantor Gubernur Sulsel bersama dengan lima Pejabat Tinggi Pratama, Jayadi Nas menjadi Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Since Erna Lamba dilantik menjadi Staf Ahli Gubernur Bidang Ekonomi, Pembangunan, dan Keuangan, Abdul Malik dilantik menjadi Kepala Dinas Sosial, Hasan Sijaya menjadi Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Sulsel dan Abdul Hayat Gani dilantik menjadi Staf Ahli Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra).