kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Tips Anti Stres Saat Mudik Lebaran 2024 yang Patut Dicoba

Tips Anti Stres Saat Mudik Lebaran 2024 yang Patut Dicoba
Ilustrasi Mudik (Foto : ist).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Berdasarkan prediksi Badan Kebijakan Transportasi, terdapat 193,6 juta orang total pergerakan masyarakat pada lebaran 2024 secara nasional. Besar angka pergerakan tersebut tentu berpengaruh terhadap kepadatan arus lalu lintas saat mudik atau balik.

Kemacetan saat mudik menjadi salah satu momok yang memicu stres bagi pengguna jalan. Dilansir dari instagram resmi Ayo Sehat Kementerian Kesehatan berikut tips yang bisa dicoba agar tetap tenang selama mudik.

Pemprov Sulsel

1. Bikin tubuh nyaman
Mulailah dengan mengatur tempat duduk, suhu di dalam mobil agar tubuh nyaman selama berkendara.

2. Komunikasi
Selama perjalanan perlu untuk mengobrol dengan keluarga atau teman yang berada di dalam mobil dengan tetap memperhatikan jalanan.

3. Menyiapkan kudapan sehat
Ngemil setelah berbuka menjadi salah satu cara pengusir stres. Jangan lupa untuk tetap mencukupi kebutuhan cairan tubuh dengan mengonsumsi air putih.

4. Tarik napas
Lakukan latihan pernapasan saat terjadi kemacetan. Tariklah napas dalam-dalam agar lebih rileks.

5. Lakukan perencanaan yang matang
Pastikan agar perencanaan saat mudik telah maksimal dengan memeriksa informasi lalu lintas terkini dalam memilih jam tertentu dan menghindari kemacetan parah.

Ketika mudik kemacetan tidak dapat dihindari namun tetaplah berpikir positif serta menjaga keselamatan agar perjalanan dapat dinikmati.