KabarMakassar.com — Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo resmi menyerahkan surat pengunduran dirinya kepada Menteri Sekretaris Negara, Pratikno hari ini, Kamis (05/10).
Pasca penetapannya sebagai tersangka, Mantan Gubernur Sulawesi Selatan dua periode itu kembali ke Indonesia pada Rabu (04/10) malam setelah diisukan hilang.
Ia menyebut keputusan dirinya mundur dari jabatan menteri pertanian lantaran tengah menjalani proses hukum yang menyeret namanya.
"Saya orang Bugis Makassar dan rasanya harga diri jauh lebih tinggi daripada pangkat atau jabatan," ungkapnya dikutip dari YouTube Kumparan, Kamis (05/10).
Sebelumnya nama SYL terseret dalam kasus dugaan korupsi yang membuat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan penggeledahan di rumah dinas Menteri Pertanian itu dan menyita sejumlah barang dan dokumen.
SYL terseret sebagai tersangka atas dugaan kasus gratifikasi dari pejabat eselon di lingkungan Kementerian Pertanian.