kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

SPBU Kallabirang Tutup Akibat Kekosongan Stok BBM

SPBU Kallabirang Tutup Akibat Kekosongan Stok BBM
SPBU di Kelurahan Kallabirang, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar (Dok : Saleh KabarMakassar).
banner 468x60

KabarMakassar.com — SPBU di Kelurahan Kallabirang, Kecamatan Pattallassang, Kabupaten Takalar, tampak sunyi pada Senin (14/10). Tidak ada aktivitas kendaraan bermotor di SPBU tersebut sejak siang hingga sore hari.

Penutupan sementara ini terjadi akibat kekosongan stok bahan bakar seperti Pertalite, solar subsidi, dan Pertamax, yang habis terjual setelah lonjakan penggunaan selama 4 hari terakhir.

Pemprov Sulsel

Para pengendara motor hingga kendaraan berat merasa kesulitan mendapatkan bahan bakar, terutama BBM bersubsidi yang dibutuhkan untuk kendaraannya.

Manager SPBU Kallabirang, Ilyas, saat dikonfirmasi, membenarkan penutupan ini.

“Kami menonaktifkan sementara operator pengisian karena tidak ada stok Pertalite, solar, dan Pertamax. Hanya Dexlite yang masih tersedia,” ujarnya, saat dikonfirmasi.

Ia menjelaskan bahwa stok bahan bakar pada malam sebelumnya habis terjual hingga pagi tadi. Pihaknya saat ini masih menunggu pasokan baru dari Pertamina Makassar.

“Setiap hari, kami hanya mendapatkan jatah 8.000 liter Pertalite. Semoga malam ini pasokan tiba, sehingga kami bisa kembali beroperasi,” pungkasnya.

Ilyas juga menambahkan bahwa pengisian BBM bersubsidi seperti Pertalite dan solar di SPBU tersebut menggunakan sistem barcode, sementara Pertamax dan Dexlite tidak memerlukan barcode.