KabarMakassar.com — Polsek Panakukakang bersama personil gabungan melaksankan pengamanan di Pos PAM Operasi Ketupat 2025 di Jalan Boulevard, Kelurahan Masale, Kecamatan Panakukang. Operasi gabungan ini dipimpin oleh Kapolsek Panakukang, AKP Aris Satrio.
Kegiatan pengamanan ini melibatkan berbagai pihak yakni, 6 personil kepolisian, 2 TNI, 2 dari Dinas Kesehatan, dan 3 personil Dishub. Aris mengatakan petugas yang terlibat dalam pengamanan ini, melaksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab untuk menjaga kenyamanan dan keselamatan para pemudik.
“Hingga saat ini, situasi di lokasi Pos PAM Ops Ketupat Panakkukang dan sekitarnya dalam keadaan aman dan kondusif, dengan tidak ada insiden yang mengganggu jalannya kegiatan masyarakat di sekitar lokasi maupun yang melaksanakan mudik serta balik,” ujar Aris dalam keterangan tertulis, Kamis (03/04).
Personel Pos PAM terus memantau situasi di wilayah hukum Polsek Panakkukang untuk memastikan kelancaran selama periode libur di masa perayaan Idul Fitri 2025, arus mudik serta balik.
“Kami berupaya semaksimal mungkin dan berikan yang terbaik untuk mengamankan warga maupun masyarakat yang melaksanakan mudik, rutin Patroli dan Pengaturan serta cepat tanggap terhadap laporan yang masuk dari warga dan juga masyarakat,” kata Aris.
Sebelumnya diberitakan, Kapolrestabes Makassar, Kombes Pol Arya Perdana, kembali melakukan pengecekan terhadap kesiapan Pos Operasi Ketupat 2025 pasca perayaan Idul Fitri 1446 H pada Rabu (02/03) kemarin.
Dalam kunjungannya, Kapolrestabes Makassar di dampingi oleh PJU Polrestabes Makassar diantaranya Kabag Ops dan Kasi Propam mendatangi Pos Pengamanan di Jalan Pettarani, Kecamatan Rappocini, Kota Makassar.
Di lokasi tersebut, ia mengecek kesiapan personel gabungan yang terdiri dari unsur Polri, tenaga kesehatan (Nakes), serta instansi terkait lainnya. Selain itu, ia juga melakukan pemeriksaan terhadap buku mutasi guna memastikan kelancaran tugas dan tanggung jawab di pos pengamanan tersebut.
Kemudian, Kapolrestabes Makassar melanjutkan pengecekan di Pos Operasi Ketupat Terpadu yang berada di Perlimaan Bandara.
Di pos ini, beliau turut mengawasi kondisi arus balik pemudik serta kesiapan petugas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat yang kembali ke Kota Makassar setelah mudik Lebaran.
Pengecekan ini, dikarenakan Kapolrestabes memastikan kesiapsiagaan seluruh personel dalam menghadapi potensi peningkatan arus balik serta memastikan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap kondusif pasca perayaan Idul Fitri.
“Operasi Ketupat ini masih terus berjalan untuk memastikan kelancaran arus balik pasca Lebaran. Kami ingin memastikan bahwa masyarakat yang kembali dari mudik dapat melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman,” kata Arya.