kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Pendaftaran Calon Anggota Dewan Pendidikan Sulsel Dibuka, Berikut Syaratnya!

Pendaftaran Calon Anggota Dewan Pendidikan Sulsel Dibuka, Berikut Syaratnya!
Pendaftaran Calon Anggota Dewan Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan (Dok : Ist).
banner 468x60

KabarMakassar.com Dinas Pendidikan membuka pendaftaran Calon Anggota Dewan Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan untuk Masa Bakti Tahun 2024-2029.

Berdasarkan surat pengumuman Nomor: 004.5/9604/DISDIK, akan dilakukan proses seleksi untuk memilih 13 orang Calon Anggota Dewan Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan untuk Masa Bakti Tahun 2024-2029.

Pemprov Sulsel

Berikut Syarat Pendaftaran Calon Anggota Dewan Pendidikan;

A. Persyaratan Umum

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia
  3. Setia kepada Pancasila, UUD 1945, NKRI, Bhinneka Tunggal Ika, dan cita-cita Proklamasi 17 Agustus 1945
  4. Memiliki integritas, kepribadian kuat, jujur, dan adil
  5. Berkomitmen dan peduli pada peningkatan mutu pendidikan
  6. Pendidikan minimal SMA/SMK atau sederajat
  7. Pendaftar dapat berasal dari dua unsur:
    • Birokrasi: Dinas Pendidikan setempat atau anggota legislatif yang membidangi pendidikan
    • Masyarakat: LSM bidang pendidikan, tokoh masyarakat, yayasan pendidikan, dunia usaha, asosiasi profesi, organisasi profesi tenaga pendidik, dan Komite Sekolah
  8. Berdomisili di Sulawesi Selatan selama 5 tahun
  9. Siap bekerja dengan dedikasi tinggi
  10. Tidak menduduki jabatan struktural di Pemerintah Provinsi/Kabupaten/Kota
  11. Tidak sedang menjalani hukuman atau tersangka kasus pidana

B. Persyaratan Teknis

  1. Surat lamaran ditujukan kepada Tim Seleksi
  2. Fotocopy KTP dan KK
  3. Pas foto terbaru ukuran 4×6 (3 lembar)
  4. Fotocopy ijazah terakhir
  5. Daftar riwayat hidup
  6. Surat pernyataan setia kepada Pancasila dan UUD 1945
  7. Surat pernyataan tidak menduduki jabatan struktural
  8. Surat pernyataan tidak pernah dipidana
  9. Surat keterangan pendukung kompetensi
  10. Makalah personal tentang “Inovasi Peran, Fungsi, dan Tugas Dewan Pendidikan dalam Peningkatan Mutu Pendidikan” (maksimal 5 halaman)
  11. Surat rekomendasi dari organisasi terkait

Tahapan Seleksi:

  1. Seleksi Berkas
  2. Seleksi Makalah
  3. Wawancara (jika diperlukan)

Jadwal Seleksi:

  • Pengumuman: 16 September 2024
  • Pendaftaran dan pengiriman berkas: 17-19 September 2024
  • Pengumuman hasil seleksi: 23 September 2024
  • Penetapan calon terpilih: 4 Oktober 2024
PDAM Makassar