kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Pecundangi Inter Milan, Manchester City Raih Juara Perdana Liga Champions Eropa

banner 468x60

KabarSelatan.idManchester City mencetak sejarah untuk pertama kalinya keluar sebagai Juara usai mengalahkan wakil Italia, Inter Milan dengan skor 1-0 di laga Final Liga Champions Eropa.

Kick Off yang tersaji di Ataturk Olympic Stadium, Turki, Minggu (11/6) dinihari itu menampilkan permainan aktraktif dari kedua tim.

Pemprov Sulsel

Dimana, The Citizen tampil dominan di babak pertama. Namun, I Nerazzuri mampu meredam agresivitas pasukan Pep Guardiola. Skor 0-0 tak berubah hingga babak pertama usai.

Memasuki babak kedua, Juara Liga Inggris dan FA Cup ini pun akhirnya memecah kebuntuan di menit ke-68' Rodri menggetarkan jala gawang Andro Onana usai melepaskan sepakan terukur ke pojok kanan gawang.

Inter langsung nyaris membalas gol The Citizen melalui Federico Dimarco setelah melepaskan sundulan, namun bola mengenai mistar. Bola yang terpantul kembali disambar dengan kepala Dimarco, tapi mengenai kaki Lukaku.

Man City nyaris menggandakan skor di menit ke-77. Foden berhasil melepaskan tembakan dari jarak dekat, tapi penjaga gawang Inter Milan Onana mampu membaca arah bola.

Lukaku nyaris membuat skor imbang di menit ke-88 dari jarak dekat, bola sundulannya masih bisa dibendung kaki Ederson.

Tak ada gol tambahan hingga laga usai. Akhirnya pasukan Pep Guardiola bisa mempertahankan keunggulan 1-0 dan pulang dengan status juara Liga Champions 2022/2023.

Ini merupakan gelar perdana Manchester City yang juga sebelumnya nyaris menjadi juara Liga Champions di Musim 2020/2021.

Namun langkah itu dipecundangi dengan skor 1-0 oleh klub Britania lainnya Chelsea

Setelah Gelar Si Kuping Besar di dapatkan, The Citizen mampu menorehkan treble winner di musim ini usai merengkuh gelar Liga Inggris dan Piala FA.

Manchester City menjadi tim kedua di Inggris yang mampu menorehkan treble winner. Mereka menyamai prestasi sang rival sekota Manchester United yang meraih treble winner pada musim 1998/1999.

PDAM Makassar