kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Pastikan Kesiapan Logistik, Kasi Intel Sulsel Lakukan Monitoring di Gudang KPU Jeneponto

Pastikan Kesiapan Logistik, Kasi Intel Sulsel Lakukan Monitoring di Gudang KPU Jeneponto
Kasi Intel IV Kejati Sulsel, Anton Sulaeman Hasnawi bersama Kabag Keuangan Umum dan Logistik KPU Sulsel, Andi Asmar Sugianto saat melakukan monitoring di gudang 2 Logistik KPU Jeneponto (Dok : Ist).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Kasi Intel IV Kejati Sulsel, Anton Sulaeman Hasnawi bersama Kabag Keuangan Umum dan Logistik KPU Sulsel, Andi Asmar Sugianto melakukan monitoring di gudang 2 Logistik Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jeneponto, Kamis (17/10) sore.

Kedatangan Anton Sulaeman Hasnawi bersama Andi Asmar Sugianto langsung disambut Anzar Hasanuddin, Sekretaris KPU Jeneponto Arsyad, Kasubbag KUL, serta Kepala Bagian (Kabag Ops) Polres Jeneponto serta petugas keamanan gudang logistik.

Pemprov Sulsel

Sekretaris KPU Jeneponto Arsyad mengatakan kunjungan ini bertujuan untuk memonitoring kesiapan logistik Pemilihan Serentak 2024 yang akan segera berlangsung di Kabupaten Jeneponto.

“Kunjungan ini menjadi bagian dari upaya memastikan kelancaran proses Pemilihan Serentak 2024 di Kabupaten Jeneponto,” ucapnya.

Terutama kata Arsyad, kedatangan ini terkait kesiapan logistik dan perlengkapan pemilihan serentak 2024.

Dengan kunjungan ini, diharapkan semua pihak dapat berkolaborasi untuk menyukseskan Pemilihan Serentak 2024.

“Agar Pemilu serentak 2024 aman, lancar, dan berintegritas,” pungkasnya.