KabarMakassar.com — Pasangan kandidat Andi Seto Asapa-Rezki Mulfiati Lutfi (Sehati) direncanakan akan melakukan pendaftaran sebagai calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar, pada Rabu (28/08).
Ketua Panitia Sehati, Kasrudi mengungkapkan bahwa pendaftaran pasangan calon (Paslon) tersebut bakal di kawal oleh ribuan relawan Sehati.
“Rencananya kita mendaftar di KPU Kota Makassar pada tanggal 28 Agustus 2024 pukul 10.00 pagi,” ujar Kasrudi di Posko Pemenangan Sehati, Jalan AP Pettarani, Selasa (27/08).
Tak hanya itu, kata Kasrudi pihaknya juga sudah melakukan teknis rute yang bakal dilewati Seto-Rezki bersama tim relawan untuk menuju kantor KPU Makassar di Jl Perumnas Raya Antang, Manggala.
“Kita star itu dari Posko Pettarani, kemudian tembus jalan Urip Sumoharjo, masuk ke Tello tembus Antang perumnas terus KPU. Kami ajak para pendukung untuk mengantar, sekitar 2000 konvoi motor. Terus untuk di lokasi KPU pendaftaran kami persiapkan ada sekitar 3000 massa,” terangnya.
“Belum lagi dari pihak keluarga, mungkin sekitar kurang lebih 100 orang yang ikut. Jadi kami pastikan ada banyak pendukung yang ikut,” lanjutnya.
Kasradi menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang akan ditimbulkan dalam kegiatan pendaftaran nanti, terutama pengguna jalan yang terkena macet.
“Kami sudah buat perizinan ke Polrestabes Makassar untuk melakukan pengawalan,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua KPU Makassar, Yasir Arafat membeberkan bahwa hari pertama pembukaan pendaftaran pasangan calon kepala daerah (Cakada) di KPU Makassar belum ada surat permintaan yang masuk untuk melakukan pendaftaran.
“Kami membuka mekanisme saja menunggu kalau ada paslon yang ingin datang,” kata Yasir di kantor KPU Makassar, setelah membuka pendaftaran Cakada.
Yasir membeberkan bahwa pasangan calon berencana bakal mengambil surat pendaftaram Cakada di hari kedua dan hari terakhir pembukaan pendaftaran.
“Untuk tanggal 28 hari Rabu ada satu pasangan calon yang memasukkan surat untuk datang mendaftar jam 10 pagi. Untuk paslon yang lain memasukkan hari yang sama yaitu tanggal 29 hari Kamis siang ada yang masukkan satu paslon jam 14.00 dan satu di jam 16.30,” tandasnya.