kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

KPU Tator Telah Bentuk Badan Adhoc Pilkada 2024

KPU Tator Telah Bentuk Badan Adhoc Pilkada 2024
(Foto : Dok. Jerni Bening KabarMakassar).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Komisi Pemilihan Umum(KPU) Tana Toraja telah melakukan beberapa tahapan persiapan dalam mensukseskan Pilkada 2024 mendatang.

Salah satu tahapan tersebut yakni pembentukan badan edhoc yang telah membentuk Panitia Pemungutan Kecamatan( PKK) dimana sebanyak 95 Anggota PPK yang telah di lantik dan kini telah menjalankan tugas di kecamatan masing masing.

Pemprov Sulsel

Selain PPK, KPU Tator juga telah membentuk Panitia Pemungutan Suara(PPS) di 149 Kelurahan/ Lembang dimana sebanyak 477 anggota PPS telah dipilih dan dilantik.

Dan dalam waktu dekat ini, KPU juga akan membentuk satu lagi petugas pemutahiran data pemilih(PPDP) yang di tugaskan untuk melakukan pencocokan dan penilitian yang di sebut Coklik.

“Tugasnya adalah melakukan proses pemutahiran data pemilih, mereka adalah orang orang yang di tunjuk dan di tugaskan untuk melakukan proses pemutahiran data pemilih sederhannya di sebut dengan coklik, pencocokan dan penelitian” terang Ketua KPU Bherty Paluangan dalam konferensi pers yang di gelar di Toraja Coffee Kampen Makale kabupaten Tana Toraja Sabtu, (1/6).

Bherthi juga menyebutkan DPT di Pemilu 2024 lalu sebagian tidak akan digunakan lagi pada pilkada 2024, namun akan di lakukan proses pemutahiran dari hasil pencoklikan oleh PPDP kemudian akan dilakukan secara berjenjang pleno penetapan daftar pemilih sementara dan selanjutnya akan di lakukan lagi perbaikan hingga sampai pada daftar pemilih tetap.