kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

KPU Tator Sebut Anggaran Pilkada 26,5 Milliar, 50 Persen untuk Honor

KPU Tator Sebut Anggaran Pilkada 26,5 Milliar, 50 Persen untuk Honor
(Foto : IST).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Tana Toraja (Tator) mendapat Anggaran dari Pemda sebesar 26,5 miliar untuk Pilkada 2024 mendatang.

Hal ini di sampaikan oleh Ketua Devisi Teknis Penyelenggara Rahmat Hidayat dalam Konferensi Pers Di Aula Kantor KPU Tator, Kamis,(9/5).

Pemprov Sulsel

“Sebelumnya kami meminta Anggaran pilkada sebesar 30 Miliar namun yang di setujui hanya 26,5 Miliar, 50% untuk Honor, sehingga sekitar 40% untuk kegiatan kegiatan dan kegitan di Pilkada 2020 lalu itu masih bisa di maksimalkan,” sebut Rahmat.

Sementara itu,Tahapan pemilihan Pilkada 2024 ada dua jalur pencalonanyakni Perseorangan dan jalur usungan Partai Politik. Sesuai tahapan untuk jalur Perseorangan di mulai sejak 5 Mei -19 Agustus.

“Untuk jalur perseorangan pengalaman Tana Toraja belum pernah ada, Padahal sebenarnya KPU memberikan ruang bagi masyakat yang ingin menjadi calon bupati disini lewat jalur Perseorangan” tuturnya

Dikatakan bahwa untuk menjadi calon bupati lewat jalur perseorangan memang berat karena menggunakan metode Esensus dimana syarat dukungan minimal 10% dari jumlah DPT terakhir yakni 196.548 sehingga membutuhkan sekitar 19.655 KTP.

“Untuk mendapatkan KTP ini yang mungkin agak berat, pada pilkada 2020 masih sempat ada calon yang datang konsultasi dan sampai hari ini belum ada calon yang datang baik untuk Konsultasi, selain KTP ada juga pernyataan yang di tandatangani diatas Materai,” terang Rahmat.

KonferensibPera ini di hadiri oleh Ketua KPU Tator Bherthy Palungan, Ketua Devisi Perencanaan, Data dan Informasi Intan Parerungan, Divisi Teknis Penyelenggaraan Pemilu Rahmat Hidayat, Divisi SDM Daniel Ta’dung dan Divisi Hukum dan Pengawasan Natalianus Paembe Saruallo.