kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

KPU Jeneponto Catat 3.763 DPS Masuk TMS

KPU Jeneponto Catat 3.763 DPS Masuk TMS
Ketua KPU Jeneponto, Sapriadi Saleh (Foto : Kabarmakassar.com)
banner 468x60

KabarMakassar.com — Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jeneponto, Sulawesi Selatan menemukan ribuan Daftar Pemilih Sementara (DPS) yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS).

Rawannya temuan itu pun disinyalir akan terus bertambah sebelum masa penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT) dilakukan.

Pemprov Sulsel

“Pergerakan data pemilih terus bergerak, yang TMS Meninggal dunia di DPS, kita mencatat sebanyak 3.763, ini bisa saja bertambah,” ucap Koordiv Perencanaan Data dan Informasi KPU Jeneponto, Sapriadi Saleh. Sabtu (24/08) lalu.

Namun untuk meminimalisir potensi kerawanan tersebut, KPU berupaya keras keras akan tetap melakukan penekanan dengan berbagai prinsip dan ketentuan. Termasuk, kata dia, tetap memberikan himbauan kepada semua pihak.

“Kami terus menghimbau kepada semua pihak untuk dapat mengecek daftar nama-nama di pengumuman DPS dan dapat mengecek juga melalui cek DPT Online. Kalau ada yang belum terdaftar dapat melapor ke PPS, PPK, KPU,” tegas Sapriadi.

Disamping itu, KPU juga akan mengupayakan langkah sosialisasi dengan masyarakat luas.

“Ya, kami terus lakukan sosialisasi baik melalui saluran tatap muka maupun melalui media sosial,” tutupnya.