kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Keunggulan Laptop ASUS, Vivobook Go 14-Zenbook S13 OLED UM5302

(Foto : Int).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Asus kembali meluncurkan produk dengan desain yang tipis dan performa yang gahar. Laptop ini dirancang untuk pengguna dengan produktivitas dan mobilitas yang tinggi. Sangat cocok bagi para pelajar, mahasiswa, atau pun pekerja kantoran.

Asus memang brand yang terkenal dengan kualitas produknya, Maka, tak heran jika kedua produk barunya, Vivobook Go 14 dan Zenbook S13 OLED UM5302 mampu bersaing dan menjadi terbaik dikelasnya. Nah, dalam artikel berikut akan dijelaskan spesifikasi lengkapnya. Simak artikel sampai habis, ya.

Pemprov Sulsel

Keunggulan Laptop Asus Vivobook Go 14

Laptop Vivobook Go 14 merupakan laptop entry-level dengan desain ringan dan ringkas. Laptop yang dibanderol mulai dari harga 6 jutaan ini memiliki performa premium dan layak dipertimbangkan untuk dimiliki. Ini dia berbagai keunggulannya yang bisa Anda gunakan sebagai bahan referensi.

1. Desain Ringkas dan Tahan Banting

Laptop Asus Vivobook Go 14 menghadirkan desain yang trendy, ringan, dan ringkas untuk dibawa kemanapun. Hal itu berkat body material terbuat dari Polikarbonat dengan bobot laptop 1,3kg dan ketebalan 17,9mm. Perangkat tergolong tangguh karena telah memiliki sertifikasi MIL-STD-810H, sehingga laptop bisa digunakan dalam berbagai kondisi.

2. Resolusi Layar Full HD

Asus membekali produk barunya dengan layar panel IPS berukuran 14 inci dengan resolusi Full HD. Didukung dengan colour granit 45 NTSC dan memiliki tingkat kecerahan maksimal hingga 250 nits. Layar didesain dengan NanoEdge bezel, sehingga bezel layar tampak sangat tipis. Dilengkapi juga dengan sertifikasi TUV Rheinland, sehingga mata terlindungi meski menatap layar dalam waktu lama.

3. Ditenagai Hardware Generasi Terbaru

Vivobook Go 14 menawarkan dapur pacu dengan hardware generasi terbaru, AMD Ryzen 3 7320U mobile. Dikombinasikan dengan memori LPDDR5 dengan kapasitas hingga 16 GB dan penyimpanan jenis NVMe PCIe SSD hingga kapasitas 512 GB. Dengan spesifikasi tersebut, Vivobook Go 14 mampu digunakan untuk produktivitas tinggi dan multitasking.

4. Konektivitas Lengkap

Untuk memudahkan tersambung dengan perangkat lainnya, Vivobook Go 14 dibekali dengan port dan konektivitas lengkap. Tersedia beberapa port, seperti USB-A, USB-C, HDMI, dan 3,5mm combo audio jack untuk kebutuhan audio. Sementara konektivitasnya, didukung dengan Wi-Fi 6E dual band dan Bluetooth 5,3 wireless card.

5. Baterai Awet Dilengkapi Fitur Fast Charging

Demi kenyamanan pemakaian, Vivobook Go 14 dilengkapi baterai jenis 3-cell Li-ion.dengan kapasitas 42WHrs. Tersedia fitur fast charging dengan kemampuan mengisi daya 60 persen dalam jangka waktu 49 menit saja.

Keunggulan Laptop Asus Zenbook S13 OLED UM5302

Asus kembali merilis produk laptop dengan inovasi terbaru yang memiliki Ultralight and Thin Design. Laptop Asus Zenbook S13 OLED UM5302 dirancang untuk para profesional yang memiliki mobilitas tinggi dan membutuhkan perangkat dengan desain tipis dan ringan serta performa yang powerful. Informasi selengkapnya terkait spesifikasi, baca ulasan berikut sampai tuntas, ya.

1. Laptop Ringan dan Tangguh

Laptop terbaru Asus Zenbook S13 OLED dirancang dengan desain ringan dan tangguh. Memiliki bobot 1,1 kg dengan ketebalan 1,49mm. Disebut tangguh, karena bodi materialnya terbuat dari magnesium-aluminium alloy yang terjamin kuat dan tidak mudah patah serta telah mengantongi sertifikasi MIL-STD-810H, sehingga laptop tahan dalam kondisi apapun.

2. Layar Resolusi 2.8K

Asus membekali produk barunya dengan layar panel ASUS OLED ukuran 12,3 inci dan resolusi 2.8K (2880 x 1800). Didukung dengan colour gamut DCI-P3 100% dan telah mempunyai sertifikasi PANTONE® dan DisplayHDR® True Black 500. Layar juga dilengkapi fitur low-blue light sebagai pelindung mata dengan meminimalisir radiasi sinar biru.

3. Performa Powerful

Zenbook S13 OLED UM5302 ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 7 6800U yang dikombinasikan dengan kartu grafis AMD Radeon™ 680M. Diimbangi dengan RAM LPDDR5 hingga 16 GB dan penyimpanan M.2 NVMe PCIe 4.0 Performance SSD kapasitas hingga 1 TB. Kombinasi tersebut memungkinkan perangkat melakukan aktivitas berat tanpa penurunan kinerja.

4. Baterai Tahan Lama

Untuk urusan daya, Asus melengkapinya dengan baterai berkapasitas 67WH dan fitur fast charging yang diklaim mampu mengisi daya baterai 60 persen selama 49 menit saja. Menariknya, untuk ukuran chargernya sama besarnya dengan ukuran charger ponsel. Jadi, mudah dibawa kemanapun tanpa butuh waktu yang besar.

Nah, itulah ulasan terkait dengan keunggulan laptop terbaru Asus yang bisa menjadi pilihan. Keduanya memang memiliki spesifikasi yang berbeda, jadi pilih yang sesuai dengan kebutuhan untuk menunjang kinerja Anda secara optimal. Jangan lupa untuk merawat perangkat secara rutin agar awet dan tahan lama.