KabarMakassar.com — Salah seorang warga sipil asal Barobbo, Desa Bulusibatang, Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan tewas usai ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) pimpinan Undius Kogoya.
Korban dilaporkan ditembak mati dan dibakar bersama mobilnya saat berada di Kampung Madi, Kabupaten Paniai, Papua sekira pukul 13.30 Wita Selasa 11 Juni 2024 tadi siang.
Peristiwa itu turut dibenarkan oleh salah seorang Kerabat korban bernama Tajuddin saat dihubungi via telepon, Selasa (11/6) malam.
” Iya Rusli, Kanne Ri Madi, Kopo antama ri (Iya Rusli ditembak sekitar kampung Madi di pelosok terdalam Kopo) Kabupaten Paniai,”ucap Tajuddin.
Saat korban ditemukan di TKP, kondisinya sudah tak dikenal akibat luka bakar di sekujur tubuhnya.
Kini jasad berusia 40 tahun itu sudah berada di salah satu Rumah Sakit Papua untuk dilakukan proses otopsi oleh kepolisian.
“Iye inne silalongku motere riballa garringa ( baru pulang dari Rumah Sakit) kodong (kasihan) Jenazahnya tidak bisa lagi dikenali karena posisi lagi diatas mobil baru dibakar,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Desa Bulusibatang, Faisal juga mengakui bahwa korban merupakan warga asli Dusun Barobbo, Jeneponto. Namun, korban diketahui telah menetap di Kabupaten Gowa, Sulsel.
” Iya benar sebelum pindah ke kalegowa,” beber Faisal.
Bahkan, Faisal menyebut jika korban merupakan keluarganya yang selama ini mengadu nasib di Kabupaten Paniai, Papua.
Faisal juga menyebut belum mengetahui pasti kapan jasad korban akan dipulangkan.
” Saya belum dapat info tentang jasadnya,” tutupnya.