kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Hendak Shalat Subuh, Warga Totolisi Jadi Korban Tabrak Lari

Hendak Shalat Subuh, Warga Totolisi Jadi Korban Tabrak Lari
Ilustrasi kecelakaan (Dok : Int).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Seorang petani bernama Bohari (39), warga Totolisi Selatan, Desa Totolisi, Kecamatan Sendana, Kabupaten Majene, menjadi korban tabrak lari pada Sabtu dini hari (26/04) di Jalan Trans Majene-Mamuju, tepatnya di depan Polindes Totolisi Selatan.

Kapolsek Sendana, IPTU Ashari, membenarkan kejadian tersebut. Ia menjelaskan, peristiwa itu diperkirakan terjadi sekitar pukul 05.30 WITA.

Bohari ditemukan warga sekitar pukul 06.00 WITA dalam kondisi tergeletak di bahu jalan sebelah kiri, dengan luka-luka yang cukup serius.

“Korban diduga hendak melaksanakan shalat subuh di masjid sekitar ketika kejadian terjadi. Warga yang menemukan korban juga mendapati pagar milik warga dalam keadaan rusak serta pecahan kaca yang diduga berasal dari lampu kendaraan pelaku tabrak lari,” jelas Kapolsek.

Akibat kejadian tersebut, Bohari mengalami sejumlah luka, di antaranya bengkak di bagian kepala kiri, lecet pada leher, hidung, bibir, dan kening, serta luka lecet di lengan tangan. Saat ditemukan, kondisi kesadaran korban juga dilaporkan menurun.

Korban sempat dilarikan ke Puskesmas terdekat untuk mendapatkan perawatan awal. Namun, karena kondisinya yang semakin memburuk, Bohari kemudian dirujuk ke RSUD Majene untuk penanganan lebih lanjut.

Pihak kepolisian sektor Sendana saat ini tengah melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku tabrak lari tersebut.