kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Hasil AFC U-23 2024, Timnas Indonesia vs Uzbekistan 0-2

Jelang Laga Lawan Irak, Lini Serang Timnas Indonesia Jadi Sorotan
(Foto : ist)
banner 468x60

KabarMakassar.com — Pertandingan semifinal Piala AFC U-23 2024 antara Timnas Indonesia U-23 dan Uzbekistan dimulai dengan Uzbekistan menunjukkan dominasinya di Stadion Abdullah Bin Khalifah, Doha, Qatar, pada Senin (29/04).

Pada awal pertandingan ini, para pemain Uzbekistan terus menunjukan taringnya untuk menjebol gawang kawalan Ernando Ari. Hingga 20 menit pertama, belum ada gol yang tercipta, meskipun intensitas permainan cukup tinggi dari kedua tim.

Pemprov Sulsel

Pada menit ke 26 terjadi sebuah kontroversi VAR yang seharusnya menjadi tendangan di area kotak penalti untuk Indonesia namun dianulir wasit setelah melihat tayangan VAR yang memutuskan bahwa bukan sebuah pelanggaran dan pertandingan di lanjutkan Dropped Ball dari Tim Uzbekistan.

Dalam pertandingan babap pertama Indonesia hanya melakukan gaya bertahanan karena dari awal babak ini Uzbekistan terus melakukan serangan demi serangan kuat tanpa henti, hingga usai babak pertama dan skor masih bertahan Imbang 0-0.

pada menit ke 61, Muhammad Ferrari berhasil memasukkan bola ke gawang Uzbekistan, Namun sayangnya wasit menyatakan bahwa gol tersebut tidak sah karena Sananta sudah berdiri pada posisi offside setelah wasit melihat VAR di pinggir area lapangan.

Hingga pada akhirnya Uzbekistan berhasil unggul lebih dulu dengan skor 0-1 melalui gol Husain Norchaev pada menit 68. Selanjutnya, pada menit 89, Uzbekistan berhasil memanfaatkan tendangan bebas yang menghasilkan gol bunuh diri oleh Pratama Arhan serta menambah skor untuk Uzbekistan 0-2 dari Indonesia.