kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Gelar Tabligh Akbar, Biro Travel MHU Hadirkan Ustazd Solmed di Jeneponto

Ustad Solmed saat membawakan Tabligh Akbar di depan para Jamaah di Mesjid Agung Jeneponto (Ullah Kabarmakassar.com)
banner 468x60

KabarMakassar.com — Penceramah kondang Ustadz Sholeh Mahmoed Nasution atau lebih dikenal dengan Ustadz Solmed melakukan Tabligh Akbar yang di gelar oleh Biro Travel PT. Manasik Haji dan Umroh (MHU) di Mesjid Agung Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan, Minggu (14/1).

Penceramah kelahiran Jakarta, 19 Juli 1983 ini pun mengisi ceramahnya dalam acara bertajuk Syiar Baitullah di depan ratusan Jamaah Butta Turatea.

Pemprov Sulsel

Menurut Ustadz Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta pada tahun 2006 silam ini mengatakan, kegiatannya hari ini merupakan kegiatan Tabligh Akbar mengajak masyarakat mengingat Baitullah.

“Ya Hari ini PT MHU mengadakan Jeneponto bertabliyah artinya suatu acara tabligh Akbar yang mengajak Kita semua kembali mengingat Ka’bah, mengingat Madinah supaya terus ada kerinduan bisa berangkat Ibadah Umroh dan ibadah Haji,” ucap Ustadz Solmed kepada kabarmakassar.com, Minggu (14/1) sore.

Rupanya, antusiasme warga Jeneponto dalam kegiatan ini sangat luar biasa dan secara terbuka menerima kegiatan yang diinisiasi oleh Biro Haji dan Umroh MHU.

Selain itu, antusiasme tersebut juga ditunjukkan para Jamaah saat mengajak berswafoto bersama dengan Orang tua dari Sultan Mahmoed Qusyairi Aqil Mahmoed Sibawaih dan Mahier Mahmoed Syairoziy ini.

“Alhamdulillah antusiasme Masyarakat di Jeneponto ini luar biasa, itu menandakan bahwa sebagian besar masyarakat di Jeneponto betul -betul merindukan untuk bisa ibadah di tanah suci Mekah dan Madinah,” bebernya.

Oleh karena itu, Ustadz Solmed pun mengajak seluruh lapisan Masyarakat tetap berniat dan Istiqamah di Jalan Allah. SWT.

” Ya, yang pertama tentunya pasang niat, Istiqomahkan, keinginan itu jangan sampai bergeser karena rezeki, ya kesempatan semua diberikan luas oleh Allah. SWT tinggal Kita berharap, berdoa, semoga cepat atau lambat Kita betul-betul bisa mendapatkan kesempatan itu berangkat menunaikan ibadah Umroh maupun Ibadah Haji,” harapnya.

Ia pun menuturkan bahwa acara yang telah diselenggarakan hari ini merupakan kunjungan pertamanya di Kabupaten berjuluk ‘Butta Turatea’.

Bahkan secara pribadi, Ia mengaku juga sudah mencoba kuliner Khas Kabupaten Jeneponto.

“Abis makan kuda tadi. Ya seumur hidup saya itu baru merasakan daging kuda Disini. Enak dong, dahsyat memang,” tuturnya.

Tak hanya itu, Pria berusia 40 tahun ini sempat juga berkelakar ke para Jamaah yang disambut dengan gelak tawa.

” Buat saya seperti keluarga yang sudah lama tak berjumpa, Awal pertama kali saya sudah melihat tua-tua ini, berarti di saat masa muda, saya nggak ketemu. Pas ketemu kok sudah pada tua. Jadi lama sekali rasanya tak jumpa,” ucap dalam kelakarnya.

Dengan pengalaman ini, anak dari pasangan Salmah Lubis dan Nadjamuddin Nasution ini pun mengaku sangat terkesan dengan antusiasme Warga Jeneponto dengan kehadirannya.

“Ya masyarakatnya luar biasa ramah, menyambut dengan penuh suka cita, menyambut dengan penuh kegembiraan dan itu buat Saya seperti jadi obat penghilang rasa lelah, capek berangkat dari subuh tadi kemudian perjalan hampir 3-4 jam tapi begitu sampai dan berjumpa dengan Masyarakat, ibu-ibu, bapak-bapak disini rasanya lupa, hilang dengan capek yang tadi Kita rasakan, jadi inilah obat kuat dari rasa lelah yang Kita rasakan tadi,” pungkas Ustadz Solmed.