KabarMakassar.com — Dalam Rapat Paripurna DPRD Makassar yang digelar pada Rabu (6/11), Pj Sekretaris Daerah Kota Makassar, Irwan Rusfiady Adnan menekankan pentingnya kerja kolaboratif antarsemua elemen masyarakat guna mewujudkan pembangunan yang inklusif dan berkelanjutan di Kota Makassar.
Irwan menyampaikan bahwa rencana kerja yang ditetapkan DPRD bukan hanya sekadar dokumen perencanaan, tetapi menjadi peta jalan yang mengarahkan perkembangan kota dalam setahun mendatang.
“Rencana ini adalah kompas yang memperkuat langkah kita bersama untuk membangun Makassar sebagai kota yang berdaya saing. Melalui sinergi, visi pembangunan kota akan lebih mudah tercapai,” ungkapnya.
Dalam sambutannya, Irwan juga mengakui bahwa tahun 2025 akan membawa tantangan dan peluang baru bagi Kota Makassar.
“Kita dihadapkan pada perubahan yang dinamis di sektor sosial, ekonomi, dan politik. Untuk itu, diperlukan kebijakan yang strategis dan responsif agar mampu menghadapi segala dinamika tersebut,” jelas Irwan.
Irwan turut mengapresiasi seluruh anggota DPRD yang telah bekerja keras menyusun Renja 2025. Menurutnya, rencana ini telah disusun secara cermat dan mempertimbangkan kebutuhan masyarakat Kota Makassar.
“Saya bangga atas komitmen DPRD yang menempatkan aspirasi warga sebagai landasan utama dalam merancang setiap program,” lanjutnya.
Melalui rencana kerja ini, Irwan berharap berbagai program dan kebijakan yang telah disusun dapat dilaksanakan secara transparan, efektif, dan akuntabel.
Menurutnya, Rencana ini tidak hanya menjadi panduan bagi Pemkot, tapi juga menjadi tonggak dalam membangun masa depan Kota Makassar yang lebih maju dan merata bagi seluruh warganya.
Ia menegaskan bahwa keberhasilan pembangunan sangat bergantung pada sinergi antara pemerintah dan DPRD. Kerja sama yang harmonis, katanya, akan menjadi kunci untuk mengatasi berbagai tantangan di masa depan.
“Kami di Pemkot siap berkolaborasi penuh untuk menyukseskan program yang telah dicanangkan,” ujarnya.
Tidak hanya melibatkan pemerintah dan DPRD, Irwan juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk aktif mendukung pelaksanaan rencana ini.
Menurutnya, Partisipasi masyarakat dinilai sangat penting karena pembangunan kota adalah tanggung jawab bersama.
“Kami berharap warga Makassar turut berperan serta dalam mewujudkan kota yang aman, nyaman, dan sejahtera,” tambahnya.
Fokus utama dalam Renja 2025 ini mencakup pengembangan infrastruktur kota, penguatan ekonomi lokal, serta peningkatan kualitas layanan publik di sektor kesehatan dan pendidikan.
Irwan juga menekankan pentingnya menjaga keberlanjutan lingkungan sebagai upaya menjadikan Makassar kota yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.