KabarMakassar.com — Ketua DPRD Kota Makassar, Supratman mengapresiasi kerja dari pihak Pemerintahan Kota Makassar selama tahun 2024. Ia menilai bahwa kinerja pemerintah menunjukkan capaian yang maksimal.
“Tahun 2024 menjadi perjalanan yang penuh dinamika bagi Kota Makassar. Kita menghadapi berbagai tantangan, namun lahir pula banyak solusi dan pencapaian membanggakan,” kata Supratman, Senin (30/12).
Ia juga memberikan penghargaan kepada masyarakat, pemerintah, dan pemangku kepentingan yang telah memberikan kontribusi nyata untuk pembangunan Kota Makassar.
Meski begitu, Supratman menegaskan bahwa beberapa permasalahan masih memerlukan perhatian serius dan langkah strategis ke depan.
“Kita sudah melakukan evaluasi program strategis. Harapan saya, semua langkah ke depan tetap berpegang teguh pada dokumen perencanaan pembangunan yang telah dirancang sehingga proses pembangunan semakin terarah,” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Komisi A DPRD Makassar, Andi Pahlevi, menekankan pentingnya meningkatkan sinergi antara pemerintah, DPRD, dan masyarakat untuk mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan.
“Kota Makassar memiliki potensi besar di berbagai sektor, seperti infrastruktur dan pengembangan UMKM. Namun, ada pekerjaan rumah yang harus kita selesaikan bersama, termasuk memperbaiki tata kelola layanan publik dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat,” katanya.
Menurut Pahlevi, hasil evaluasi bersama Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menjadi dasar untuk mempercepat realisasi visi pembangunan kota yang lebih baik. Ia mendorong inovasi kebijakan yang adaptif terhadap dinamika kota.
“Kita harus memanfaatkan momentum ini untuk memperkuat langkah ke depan. Mari jadikan 2024 sebagai tahun pembelajaran berharga sekaligus fondasi untuk mencapai tujuan pembangunan yang lebih besar di tahun mendatang,” tuturnya.
Dengan kolaborasi yang solid dan komitmen bersama, Pahlevi optimis berbagai tantangan yang ada dapat diatasi secara tuntas demi mewujudkan Kota Makassar yang lebih maju dan sejahtera.