kabarbursa.com
kabarbursa.com

Dicurigai Intelejen, Ini Penyebab Rusli Ditembak Mati KKB di Paniai

Dicurigai Intelejen, Ini Penyebab Rusli Ditembak Mati KKB di Paniai
Kondisi Mobil Rusli saat dibakar KKB di Kabupaten Paniai, Papua. (Ist).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Penyebab insiden tewasnya Sopir angkot bernama Rusli (40) yang ditembak Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) di Kabupaten Paniai, Jayapura Tengah mulai terungkap.

Pasalnya, beredar informasi bahwa Rusli dibunuh karena KKB mencurigai Rusli adalah seorang anggota Intelejen.

Pemprov Sulsel

“Kalau informasinya yang saya dengar dari sana memang begitu karena cukurnya Rusli seperti tentara,” kata Hendrik saat ditemui rumah orang tua korban di Dusun Pa’babaeng, Desa Kareloe, Kecamatan Bontoramba, Kabupaten Jeneponto, Sulawesi Selatan. Rabu (12/6).

Menurut Hendrik, cukur ala anggota tentara yang dimiliki oleh Rusli ini terbilang masih baru. Sebab kata dia, sebelum meninggal, korban diketahui masih memiliki rambut panjang.

Tak hanya itu, kecurigaan KKB kepada korban juga dikarenakan suami dari Diana (39) ini juga memiliki postur tubuh yang gempal.

“Kalau memang diliatki, Rusli memang kayak tentara karena baguski badannya besar baru tinggi,” bebernya.

Hendrik juga mengungkapkan bahwa sebelum dibunuh, korban pernah berkunjung ke kampung halamannya untuk menjenguk istri dan kedua anak gadisnya, Inez (18) dan Tia (15).

Bahkan saat korban pulang kampung, tak ada tanda-tanda apa pun yang ditinggalkan. Baik, orang tua, istri maupun kedua anaknya.

“Baru sekitar sebulan pergi ke Jayapura, tapi tidak adaji tanda-tanda kalau Rusli akan meninggal dunia,” tutup Hendrik.