kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Cegah Penyakit DBD, Pemdes Gunung Silanu Ajak Warga-TNI Gotong Royong

Ketgam: Kades Gunung Silanu, Nasrullah dibantu Warga dan Personil Koramil Bangkala saat melakukan gotong royong di areal Pasar Tradisional. (Foto : Nasrullah KabarMakassar)
banner 468x60

KabarMakassar.com — Pemerintah Desa Gunung Silanu dibantu Warga bersama belasan personil Koramil Bangkala melakukan aksi gotong royong.

Kegiatan ini dilakukan guna menghindari potensi penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang setiap tahunnya menyerang Warga.

Pemprov Sulsel

Hal ini berdasarkan Laporan pihak Puskesmas jika setiap Tahunnya Warga Kami terjangkit dengan penyakit ini sehingga Pemerintah Desa menggalakkan budaya gotong royong dan hidup bersih dan sehat.

“Datangnya musim hujan ini maka biasa terjadi banyak penyakit menular seperti Penyakit Demam Berdarah (DBD) sehingga Kami bersama Warga dan belasan personil Koramil Bangkala membersihkan jentik-jentik nyamuk,”ujar Kades Gunung Silanu, Nasrullah, Rabu (3/1).

Selain potensi penyakit, aksi gotong royong ini juga dilakukan untuk mencegah datangnya musibah banjir sehingga program ini akan galakkan terus.

” Wilayah Kami sangat rawan dengan bencana alam sehingga aksi gotong royong ini akan Kami gelar setiap seminggu sekali. Bahkan, Kami ikut juga membersihkan selokan-selokan didepan rumah warga,” jelasnya.

Oleh Karena itu, pihaknya kembali menghimbau Warga agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah datangnya bencana alam dan penyebaran penyakit DBD.