KabarMakassar.com — Umat muslim telah memasuki hari ketiga berpuasa berdasarkan penetapan awal Ramadan yang dilakukan oleh Kementerian Agama.
Berikut jadwal buka puasa wilayah Makassar hari ini, Kamis (14/3) yang telah dirilis Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam Kementerian Agama (Kemenag) RI melalui situs resminya:
Imsak: 04.43 WITA
Subuh: 04.53 WITA
Dhuha: 06.31 WITA
Dzuhur: 12.15 WITA
Asar: 15.19 WITA
Magrib atau waktu berbuka: 18.19 WITA
Isya: 19.27 WITA
Untuk doa berbuka puasa sendiri, Ketua MUI DKI Jakarta, KH Muhammad Faiz Syukron Makmun mengungkapkan ada 2 redaksi doa yang di ajarkan.
Yang pertama:
Allahumma laka shumtu wabika amantu waala rizkika afthortu.
Dan yang kedua:
Dzahaba dzomau wabtallatil uruku watsabatal ajru.