kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Bapenda Sulsel Mobile Mudahkan Masyarakat Membayar Pajak

Bapenda Sulsel Mobile Mudahkan Masyarakat Membayar Pajak
(Dok: ist)
banner 468x60

KabarMakassar.com — Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulawesi Selatan (Sulsel) meluncurkan aplikasi yang menjawab kebutuhan masyarakat dalam mencari informasi terkait pajak kendaraan yang dikelola Bapenda Sulsel.

Membayar pajak mudah dimana saja dan kapan saja kini dapat dilakukan melalui Bapenda Sulsel Mobile, yang merupakan inovasi aplikasi dari Bapenda Sulsel.

Pemprov Sulsel

Berikut langkah-langkah pembayaran pajak melalui Bapenda Sulsel Mobile.

1. Download aplikasi Bapenda Sulsel Mobile (Basul Mobile) di Appstore atau Playstore.

2. Menu awal, tab penulisan pembayaran pajak.

3. Selanjutnya akan dialihkan ke menu pendaftaran, E-Samsat dan diwajibkan untuk mengisi kolom data pribadi.

4. Lakukan proses registrasi sesuai petunjuk tertera.
(Apabila semua data telah sesuai, pengguna akan mendapatkan kode billing).

5. Tahap berikutnya memilih bayar selanjutnya akan diarahkan ke chanel pembayaran.

6. Pembayaran dapat melalui gojek, tokopedia, indomaret dan linkaja.

“Selain melayani pembayaran pajak, ada juga informasi pajak kendaraan dan informasi layanan samsat terdekat dari lokasi anda,” terang Bapenda Sulsel dalam laman resminya.

Bapenda Sulsel mengajak masyarakat untuk menjadi warga yang taat pajak dan mengimbau masyarakat agar melakukan pembayaran sebelum jatuh tempo.

Dengan membayar pajak dapat mewujudkan Sulawesi Selatan yang bersih, tertib, transparan, akuntabel dan inovatif.