KabarMakassar.com — Bank Sulselbar memberikan dukungan penuh dalam pelantikan pengurus Real Estate Indonesia (REI) wilayah Ajataparreng, yang akan digelar di Lapangan Andi Makkasau, Parepare.
Kegiatan ini juga diiringi dengan pameran REI Expo, yang melibatkan pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM), pengembang properti, dan sektor perbankan, berlangsung selama tiga hari, mulai Jumat hingga Minggu (26-29/07)
Dukungan Bank Sulselbar dan Bank Mandiri terhadap kegiatan ini disampaikan dalam audiensi yang digelar oleh pengurus REI Korwil Ajataparreng bersama kedua bank tersebut. Ketua REI Korwil Ajataparreng, Hermanto, bersama Sekretaris REI, Muh Ishak Mone, memimpin pertemuan ini.
Rombongan REI diterima langsung oleh Pimpinan Cabang Bank Sulselbar Parepare, Achmad Iqbal AM. Di Bank Mandiri, rombongan disambut oleh Consumer Loan Manager Bank Mandiri Area Parepare, Ariyanto Limpo. Dalam audiensi tersebut, Hermanto menyampaikan persiapan pelantikan dan pameran, serta pentingnya melibatkan UMKM dalam acara ini.
“Kami berharap Bank Sulselbar dan Bank Mandiri turut serta meramaikan acara ini, dan bersama-sama mendorong sinergi antara REI dan perbankan,” ujar Hermanto.
Pimpinan Cabang Bank Sulselbar, Achmad Iqbal AM, menyatakan harapannya agar REI Ajataparreng terus berkembang, dan Bank Sulselbar siap berkolaborasi.
“Kami berharap Bank Sulselbar dapat terus berperan aktif di tengah masyarakat, berkolaborasi dengan REI untuk kemajuan bersama,” katanya.
Senada dengan itu, Consumer Loan Manager Bank Mandiri Area Parepare, Ariyanto Limpo, juga menyampaikan dukungan penuh terhadap kegiatan REI.
“Kami berharap kerja sama dengan REI ini bukan hanya terbatas pada event ini saja, tapi bisa berlanjut lebih jauh ke depan. Bank Mandiri siap menjadi salah satu mitra utama REI, terutama dalam penyaluran perumahan yang dapat membantu masyarakat di Parepare dan sekitarnya,” ungkapnya.
Ariyanto juga menegaskan bahwa Bank Mandiri akan mensupport sepenuhnya seluruh kegiatan REI Ajataparreng.
“Kami siap mendukung 100 persen semua kegiatan REI,” tambahnya.
Dengan adanya kolaborasi antara REI, Bank Sulselbar, dan Bank Mandiri, diharapkan pameran REI Expo dapat memberikan kontribusi besar dalam mendukung sektor properti dan UMKM, sekaligus membuka akses yang lebih luas bagi masyarakat dalam memiliki rumah.