kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Antisipasi Balap Liar, Satlantas Polres Majene Gelar Patroli di Jalan Trans Sulawesi

Antisipasi Balap Liar, Satlantas Polres Majene Gelar Patroli di Jalan Trans Sulawesi
Satlantas Polres Majene saat patroli mencegah balap liar (Dok : Ist).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Untuk mencegah aksi balap liar yang kerap terjadi setelah shalat subuh, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Majene melaksanakan patroli di beberapa titik rawan di sepanjang Jalan Trans Sulawesi, Rabu dini hari (05/03).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kanit Turjawali Satlantas Polres Majene, Aipda Muh. Ishak N.

Pemprov Sulsel

Patroli ini dilakukan sebagai langkah preventif guna mengurangi potensi kecelakaan lalu lintas serta gangguan ketertiban umum yang disebabkan oleh aksi balap liar.

Menurut Aipda Muh. Ishak N, aksi balap liar tidak hanya membahayakan para pelaku, tetapi juga pengguna jalan lainnya.

“Kami terus melakukan patroli untuk mengantisipasi adanya balap liar selama bulan ramadhan, terutama pada waktu-waktu rawan seperti setelah shalat subuh. Ini adalah bagian dari upaya kami untuk menciptakan keamanan dan ketertiban berlalu lintas di wilayah Majene,” ujar Aipda Muh. Ishak N.

Selain patroli, Satlantas juga memberikan imbauan kepada para remaja dan pengendara motor agar tidak terlibat dalam kegiatan yang membahayakan diri sendiri maupun orang lain.

Masyarakat diharapkan turut berperan aktif dengan melaporkan jika mengetahui adanya aktivitas balap liar di sekitar lingkungan mereka.

Dengan adanya patroli ini, diharapkan dapat menekan angka pelanggaran lalu lintas serta menciptakan kondisi jalan yang lebih aman bagi seluruh pengguna jalan.

Polres Majene pun menegaskan komitmennya untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban lalu lintas di wilayah hukumnya.

harvardsciencereview.com
https://inuki.co.id