KabarMakassar.com — Setelah melalui proses pencarian yang panjang akhirnya korban longsor di Tembamba Kel. Tallangsura, Kecamatan Buntao kini di temukan dalam kondisi sudah meninggal. Sabtu (27/4).
Kepala Basarnas, Maikel mengatakan, pencarian untuk hari kedua di mulai dari pukul 08.00 dengan menggunkan alat seadanya, kemudian dibantu oleh Alat Excavator pada pukul 11.30 hingga tepat pada pukul 15.36 korban berhasil di evakuasi tidak jauh dari lokasi korban pertama.
“Tepat pukul 15.36 korban Margaretha Romba(mama Vika) di temukan tidak jauh dari korban sebelumnya dalam keadaan sudah meninggal dan jenasah langsung dievakuasi ke RS Elin Rantepao” ungkap Maickel.
Dikatakan Maickel, selama 2 hari ini hujan deras dan peralatan seadanya serta tekstur tanah yang lembek menjadi kendala dalam proses pencarian korban.
Dengan ditemukannya korban tersebut, Tim Basarnas Tana Toraja bersama dengan pihak terkait yakni TNI, Polri, BPBD, PMI, PUPR, Dinsos, Tim Kesehatan Puskesmas Buntao’, Organisasi Pemuda dari palopo dan Toraja Utara, Satpol PP dan masyarakat setempat serta kerabat korban menutup pencarian korban Longsor.
Dari data yang telah di sepakati oleh semua pihak, korban longsor sebanyak 9 korban, 6 korban selamat dan 3 korban dinyatakan meninggal.