kabarbursa.com
kabarbursa.com

Kalla Toyota Capai Rekor Penjualan Tertinggi Sebesar 1.700 Unit

Kalla Toyota Capai Rekor Penjualan Tertinggi Sebesar 1.700 Unit
West Region General Manager Kalla Toyota, Andyka Susanto, dalam konferensi pers (Dok : Hanifah KabarMakassar).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Kalla Toyota mengumumkan pencapaian luar biasa dengan penjualan 1.700 unit pada bulan Juli.

West Region General Manager Kalla Toyota, Andyka Susanto, menyebut, penjualan ini memecahkan rekor tertinggi penjualan pada Maret lalu.

Pemprov Sulsel

“Kita Break Rekor, dari Macet 1.600 Unit Pencapaian ini mencerminkan keberhasilan Kalla Toyota di pasar otomotif, termasuk di Sulawesi Selatan,” ujarnya dalam konferensi pers yang diadakan di Foreign Kaffe, Makassar pada Selasa (06/08).

Ia juga menyebut, hal ini juga mencatat market share sebesar 32,72 persen dan Makassar dengan 35,3 persen.

“Kami berharap Agustus ini bisa mencatat rekor lebih tinggi lagi. Melihat tren tahun sebelumnya, penjualan di bulan Juli dan Agustus selalu meningkat. Kami optimis pasar akan kembali menggeliat, meskipun pertumbuhan pasar otomotif secara keseluruhan masih menurun, baik di tingkat nasional, Sulsel, maupun Makassar,” lanjut Andyka Susanto.

Ia menambahkan, kenaikan penjualan di bulan Juli yang mencapai 18 persen dibandingkan bulan Juni dapat dikaitkan dengan berbagai faktor, seperti berakhirnya periode libur Idul Adha, kembali aktifnya anak sekolah, dan berkurangnya pengeluaran konsumen lainnya yang memungkinkan mereka merealisasikan pembelian mobil baru.

Selain itu, Kalla Toyota juga melakukan kampanye pemasaran yang intensif, menggandakan upaya promosi mereka.

Marketing General Manager Kalla Toyota, Suliadin, turut mengungkapkan bahwa program tukar tambah yang diadakan oleh Kalla Toyota juga menunjukkan hasil yang positif.

“Bulan lalu kami berhasil membukukan penjualan 200 unit mobil bekas sepanjang tahun 2024, dengan pertumbuhan 15-20 persen dibandingkan bulan Juni,” ujarnya.

Ia menyampaikan rasa syukur atas pertumbuhan positif ini dan optimisme terhadap masa depan.

Suliadin menambahkan bahwa Merdeka Toyota Fest, yang akan berlangsung dari 8 hingga 18 Agustus di Trans Studio Mall Makassar, diharapkan dapat menarik lebih banyak pelanggan dengan berbagai penawaran menarik.

“Kami ingin memberikan kemudahan bagi pelanggan untuk merasakan kemerdekaan dalam memiliki mobil baru melalui program tukar tambah yang kami hadirkan. Kami percaya dengan upaya yang maksimal, Merdeka Toyota Fest akan sukses besar,” tutup Suliadin.

Kalla Toyota terus menunjukkan komitmen mereka untuk memberikan pelayanan terbaik dan program-program yang menarik bagi pelanggan, sekaligus berupaya memperkuat posisi mereka di pasar otomotif Indonesia.

PDAM Makassar