KabarMakassar.com — Kenaikan harga yang terus menerus terjadi menjadikan pembelian emas mengalami penurunan. Sebaliknya, penjualan emas terus dilakukan.
Hal ini disampaikan Makassar Retail Asst Manager Butik Emas Logam Mulia Antam Wid Andrioko, ia menyebut harga yang tinggi membuat pembelian emas cenderung menurun. Apalagi jelang bulan suci ramadan.
Menurutnya, kenaikan harga dipengaruhi oleh kondisi internasional bahkan kenaikannya bisa terus terjadi.
“Potensi koreksi masih kecil, kalaupun turun mungkin Rp1000 sampai Rp3000 tapi nanti pasti akan naik lagi,” terangnya.
Ia menyebut, di Makassar sendiri penjualan emas yang dilakukan oleh customer cukup tinggi bahkan dibandingkan bulan sebelumnya.
“Kalau dibandingkan memang agak jauh, apalagi menghadapi mau lebaran ini customer akan cenderung menjual dibanding membeli karena diuntungkan dengan harga yang cukup tinggi saat ini,’ tandasnya.