kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Resmi Daftar Pilwalkot, Appi-Aliyah Ingatkan Netralitas Pilkada

Resmi Daftar Pilwalkot, Appi-Aliyah Ingatkan Netralitas Pilkada
Pasangan Calon Kepala Daerah Appi-Aliyah saat mendaftar di KPU Makassar (Dok: Ist)
banner 468x60

KabarMakassar.com — Munafri Arifuddin dan Aliyah Mustika Ilham telah resmi terdaftar, sebagai pasangan calon Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar. Pasangan ini berharap netralitas di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak ini tetap terjaga.

Pasangan dengan tagline “Mulia” ini, tiba di kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Makassar, pada pukul 14.25 WITA, pada Kamis (29/08). Diantar oleh ribuan relawan dengan pakaian bernuansa kuning dan biru, sementara pasangan calon tersebut menggunakan pakaian berwarna putih, dan keduanya terlihat kompak dengan kacamata hitamnya.

Pemprov Sulsel

Kemudian, Appi-Aliyah memasuki ruangan pendaftaran untuk menyerahkan berkas administrasi sebagai syarat yang harus dipenuhi oleh pasangan calon kepala daerah.

Setelah berkas tersebut di terima oleh Koordinagor Divisi Teknis KPU Makassar, Sri Wahhyuningsih, kemudiam ia mengecek kehadiran para pimpinan partai pengusung, dan dinyatakan semua hadir.

Diketahui Appi-Aliyah diusung oleh enam partai, yakni Partai Golkar (13,34%), Partai Demokrat (6,92%), Perindo (2,88%), Partai Hanura (4,19%), Partai Ummat (0,85%), dan Partai Bulan Bintang (0,32%).

Calon Wali Kota Makassar Munafri Arifuddin (Appi) mengucapkan terimakasihnya kepada KPU Makassar atas sambutan yang diberikan selama proses pendaftaran. Selain itu, ia juga menyampaikan agar KPU dan Bawaslu Makassar tetap menjunjung tinggi netralitas di Pilkada serentak ini.

“KPU adalah sebuah institusi independen, harus tegak pada aturan tanpa harus membeda-bedakan satu pasangan lain dengan pasanganan lain, sementara kepada rekan bawaslu bahwa netralitas pemilu adalah wajib yang harus dilaksanakan bahwa dalam pemilu netralitas menjadi tujuan yang paling utama,” kata Appi setelah mendaftar sebagai calon kepala daerah di KPU Makassar.

Setelah resmi terdaftar sebagai pasangan calon, Appi mengatakan pihaknya akan melaksanakan dengan baik setiap aturan dalam Pilkada seperti yang diatur oleh PKPU.

“Kami sampaikan bahwa ke depan segala bentuk aturan-aturan yang ada dalam tata pelaksanaan pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Insyaallah sebagai pasangan calon dan tim serta pendukung akan kami laksanakan dengan baik,” tuturnya.

Selain itu, Appi meminta kepada KPU dan Bawaslu agar mengarahkan, jika pihaknya dianggap melenceng dari aturan PKPU itu sendiri.

“Dan terhadap aturan-aturan yang ada bantu kami kepada KPU dan Bawaslu ketika ada sesuatu hal yang dianggap keluar atau melenceng dari aturan-aturan Pilkada tolong disampaikan,” imbuhnya.

Sementara itu, Ketua KPU Makassar, Yasir Arafat menyatakan hasil dari pemeriksaan berkas pasangan calon kepala daerah Appi-Aliyah, dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat.

“Dokumen yang telah diberikan oleh calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar bapak Munafri dan Aliyah hasilnya lengkap,” terangnya.

Setelah berkas dinyatakan lengkap dan memenuhi syarat, Appi-Aliyah diberikan surat rekomendasi pemeriksaan kesehatan yang diserahkan langsung oleh Ketua KPU Makassar Yasir Arafat.

“Hari ini pula kami keluarkan rekomendasi pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit pendidikan Unhas terkait,” imbuhnya.