KabarMakassar.com — Ketua DPC Demokrat Makassar, Adi Rasyid Ali (ARA) dampingi pasangan kandidat calon wali kota dan wakil wali kota Munafri Arifuddin (Appi)-Aliyah Mustika Ilham terima rekomendasi B1-KWK di kantor DPP Demokrat.
Rekomendasi itu diserahkan langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) di kantor DPP Demokrat, Jakarta, Kamis (15/08).
“Kita baru saja menyaksikan Appi-Aliyah menerima rekomendasi pasangan dari Ketum. Kita harus sepakat untuk bersama-sama memenangkan pasangan ini,” kata ARA kepada wartawan.
Pemberian surat rekomendasi kepada seluruh bakal calon yang di usung partai Demokrat, menandakan partai berlambang bintang mercy itu menjawab tanda tanya pada siapa rekomendasi partai akan berlabuh dan faksi do internal Demokrat Makassar menjelang Pilwalkot serentak.
ARA menilai dengan diusungnya pasangan kandidat Munafri Arifuddin (Appi)-Aliyah Mustika Ilham, maka ia menegaskan kepada kader partai untuk optimis menangkan kedua bakal calon terdebut di Pilwalkot Makassar.
“Kita semua harus sepakat merapat untuk menjaga dan memenangkan amanat partai itu. Ayo menangkan pasangan Appi-Aliyah di Pilwalkot Makassar,” tegas ARA usai penyerahan rekomendasi.
Pemberian rekomendasi B1 KWK dari DPP Partai Demokrat kepada pada bahan kandidat Appi-Aliyah untuk maju di Pilwalkot Makassar berlangsung hangat.
Appi yang datang di dampingi sejumlah koleganya, dan Aliyah yang ditemani langsung suaminya, eks Wali Kota Makassar, Ilham Arif Sirajuddin (IAS).
Sebelumnya, pasangan kandidat Wali Kota Makassar dan Wakil Wali Kota Makassar Appi-Aliyah telah menerima rekomendasi dari DPP Golkar di Kantor DPP Golkar, Jakarta, Selasa (06/08) lalu.