kabarbursa.com
kabarbursa.com

Klasemen Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024

Klasemen Perolehan Medali Olimpiade Paris 2024
(Foto : INT).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Sehari setelah pembukaan Olimpiade Paris 2024, sejumlah negara telah berhasil mengumpulkan medali, menunjukkan persaingan yang ketat di ajang olahraga terbesar dunia ini.

China memimpin klasemen sementara dengan raihan dua medali emas. Kontingen Negeri Tirai Bambu tersebut sukses menyabet emas dari cabang loncat indah dan menembak, memperkokoh posisinya di puncak.

Pemprov Sulsel

Di posisi kedua, Belgia tampil impresif dengan meraih satu medali emas dan satu medali perunggu dari cabang balap sepeda. Raihan ini menempatkan mereka sejajar dengan Jepang dan Kazakhstan, yang juga mengumpulkan satu medali emas dan satu medali perunggu. Jepang meraih kedua medali dari cabang judo, sementara Kazakhstan dari angkat besi.

Australia tak mau kalah dengan menambah koleksi medali emasnya, menduduki peringkat kelima klasemen sementara.

Bagaimana dengan Indonesia? Hingga saat ini, para atlet Tanah Air masih berjuang keras di babak-babak awal pada cabang bulutangkis dan menembak, berharap bisa mendulang medali dalam beberapa hari mendatang.

Klasemen Sementara Medali Olimpiade Paris 2024:

1. China: Emas 2; Perak 0; Perunggu 0; Total 2

2. Belgia: Emas 1; Perak 0; Perunggu 1; Total 2

3. Jepang: Emas 1; Perak 0; Perunggu 1; Total 2

4. Kazakhstan: Emas 1; Perak 0; Perunggu 1; Total 2

5. Australia: Emas 1; Perak 0; Perunggu 0; Total 1

Sementara, Indonesia: Emas 0; Perak 0; Perunggu 0; Total 0