kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Antama, Rekomendasi Tempat Nongkrong Baru Bagi Gen Z di Makassar

Antama, Rekomendasi Tempat Nongkrong Baru Bagi Gen Z di Makassar
Antama jadi salah satu pilihan tempat nongkrong di Makassar (Dok: Nofi KabarMakassar).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Satu lagi tempat hangout atau nongkrong baru bagi warga Kota Makassar terkhusus bagi para milenial dan gen Z, yakni Antama. Cocok untuk duduk santai bersama keluarga, teman-teman, kolega bisnis, maupun bersama pacar sambil menikmati aneka menu makanan dan minuman kekinian, serta mendengar musik.

Antama Food Street yang berlokasi di Jalan Urip Sumoharjo Nomor 188, Karuwisi Utara, Makassar. Letaknya tidak jauh dari samping Rumah Sakit Primaya dan berada di depan Kantor Dinas Pariwisata Kota Makassar.

Pemprov Sulsel

Tempat nongkrong baru ini telah menggelar soft launching pada 18 Mei 2024 lalu. Di hari itu juga, Antama Food Street banjir pengunjung. Dari sore sampai malam, banyak pengunjung yang datang untuk melihat tempat nongkrong baru di Makassar ini.

Sampai sekarang, Antama Food Street Makassar ini sudah menjadi salah satu tempat andalan warga Makassar yang ingin nongkrong. Tampak selalu ramai dikunjungi apalagi di saat hari pekan atau libur panjang. Bahkan, para food vlogger dan media tidak bosan untuk merekomendasikan Antama sebagai tempat nongkrong yang memang asyik dan seru.

Antama Food Street yang dikelola oleh PT Phinisi Multi Properti yang merupakan anak usaha dari PT Sinarmas Land dan Mr Green Production ini punya luas satu hektar. Di dalamnya bisa dijumpai beragam kuliner dan hiburan yakni live musik.

Untuk kuliner, Antama Food Street punya banyak jenis makanan berat hingga hanya sekedar ingin cemilan. Ada sate taichan, sate ayam, nasi goreng, mie goreng, mie pangsit, nasi paru, nasi kuning, konro bakar, dimsum, ricebox, nasi pecel, pisang koreng, ayam goreng, kentang goreng, mie kering, sushi, dan pempek.

Jika tak mau makan alias masih kenyang, Antama Food Street juga menawarkan beragam jenis minuman, di antaranya ada es teh, lemon tea, es krim, coklat, green tea, thai tea, milo, variasi kopi seperti kopi gula aren, dan masih banyak lagi yang dijamin bikin ngiler.

Harga kulinernya pun ramah di kantong terkhusus bagi pekerja apalagi mahasiswa. Hanya dengan membawa uang mulai Rp10.000, pengunjung bisa menikmati kuliner enak dari berbagai tenant di Antama Food Street.

Setelah pesan di salah satu tenant makanan atau minuman, pengunjung diarahkan untuk membayar di kasir yang sudah ditentukan dan kembali lagi ke tenant untuk menginformasikan pesanan yang sudah dibayar. Ini dianggap lebih memudahkan pengunjung dan memastikan penjual mendapatkan bayaran.

Pembayaran yang tersedia di Antama tidak terbatas pada uang tunai saja tetapi juga menggunakan QRIS. Nantinya terdapat kasir yang berbeda untuk memudahkan dan mempercepat proses pembayaran pengunjung.

Total ada 44 tenant kuliner di Antama Food Street terdiri dari 26 booth, 12 stall, dan enam big tenant. Lokasi tenant itu dibagi di dua tempat, masing-masing Plaza A dan B atau di kiri dan kanan.

Ada panggung utama untuk live music sebagai hiburan di Antama Food Street yang mulai digelar saat malam hari. Ini agar lebih memanjakan pengunjung saat melepaskan penat atau nongkrong di Antama.

Antama Food Street menyediakan area parkiran yang cukup luas yang berada di antara Plaza A dan B. Dengan begitu, pengunjung dipastikan tidak pusing dalam memarkir kendaraan mereka walau Antama sedang dalam kondisi yang ramai.

Komunitas motor atau mobil pun dapat dengan mudah berkumpul di sini karena area parkiran yang luas dan tidak akan mengganggu pengunjung lain.

Pengelola Antama juga menggunakan parkir resmi dari pihak ketiga dengan sistem sekali bayar bukan per jam yaitu untuk motor Rp3 Ribu dan mobil Rp5 Ribu. Jadi, tidak ada lagi juru parkir atau jukir liar yang meresahkan seperti yang dijumpai di beberapa tempat.

Untuk seatnya sendiri tersedia hingga 400 kursi. Dengan kapasitas yang besar, memungkinkan banyak pengunjung bisa datang apalagi di saat hari libur seperti Sabtu, Minggu atau bahkan pada libur panjang.

Adapun fasilitas lainnya adalah toilet, yang sangat dibutuhkan jika tiba-tiba ingin buang air kecil dan juga mushala untuk kaum muslim yang ingin beribadah saat lagi nongkrong.

Sementara itu, Antama Food Street dibuka setiap hari mulai pukul 10.00 WITA hingga 22.00 WITA. Biasanya, Antama mulai dipadati pengunjung saat menjelang malam di saat sebagian warga telah pulang dari berkerja. Suasana yang dihadirkan juga cukup membius warga Makassar karena biasanya saat malam terdapat live music yang menghibur pengunjung.

Jadi, tunggu apalagi, kunjungi Antama Food Street yang menjadi salah satu tempat nongkrong baru di Makassar. Nikmati kuliner serta musiknya bersama keluarga dan juga temanmu.

PDAM Makassar