kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

447 Jemaah Haji Kloter 6 Tiba di Makassar, 1 Wafat dan 2 Dirawat

447 Jemaah Haji Kloter 6 Tiba di Makassar, 1 Wafat dan 2 Dirawat
(Foto : Dok. Andini KabarMakassar).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Sebanyak 447 jemaah haji Embarkasi Hasanuddin Makassar yang tergabung dalam Kelompok Terbang (Kloter) 6 akhirnya tiba di Asrama Haji Sudiang Makassar, Jumat (28/06) pagi.

Pesawat Garuda GA1206 yang mengangkut jemaah haji kloter 6 Debarkasi UPG tiba di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makassar pukul 07.41 WITA.

Pemprov Sulsel

Pesawat Boing 747-400 yang dioperasikan maskapai Garuda ini memuat 447 jemaah, dengan rincian 390 jemaah asal Kabupaten Pinrang, 48 dari Kota Makassar, 2 jemaah tanazul (mutasi masuk) dari Kabupaten Bone (ex kloter 18) dan Kabupaten Pangkep (ex kloter 19), serta 5 orang Petugas Kloter dan 3 Petugas Haji Daerah (PHD).

Pada pemulangan kloter 6 ini, suasana berbeda dirasakan oleh jemaah haji asal Kabupaten Pinrang, dimana mereka harus kehilangan salah satu rekannya yang wafat di Arab Saudi atas nama Landung Mande, serta 2 lainnya menjalani perawatan di RS di Makkah, yakni Hollong Lamace Baddu dan Hatija Pariama Kali.

“Pada bulan Mei lalu, di Asrama Haji Sudiang ini kita memberangkatkan jemaah Pinrang sebanyak 393 jemaah, namun Allah berkehendak lain, salah satu saudara kita Landung Mande menghadap Sang Khaliq, dan 2 lainnya dirawat di Makkah,” ujar Wahyuddin Hakim dalam sambutannya pada prosesi penyerahan kloter 6 ini di Aula Arafah Asrama Haji Sudiang Makassar.

Wahyuddin berpesan, kiranya jemaah dalam menjalankan ibadah haji selama 41 hari lamanya dapat meniggalkan bekas yang akan menjadi bekal untuk dibawa kembali ke daerah masing-masing dan sebagai bekal yang akan menemai ke akhirat.

“41 hari bapak ibu jemaah beribadah di Tanah Suci, menatap Ka’bah dan Masjid Nabawai, Insya Allah itu meninggalkan bekas yang akan menjadi bekal kembali ke kampung halaman dan bekal ke akhirat,” tandasnya.

Mewakili Pemkab Pinrang dan Pemkot Makassar, Kloter 6 ini diterima oleh Kepala Kantor Kemenag Kabupaten Pinrang, H.Irfan Daming.

“Atas nama Pemerintah Kab. Pinrang dan Kota Makassar, kami menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada PPIH Embarkasi – Debarkasi Makassar atas dedikasi dan keikhlasannya dalam mengurus jemaah kami, mulai saat pemberangkatan hingga dapat kembali ke tanah air,” papar Irfan.

Kepada jemaah yang wafat, Irfan meminta keikhlasan jemaah kloter 6 untuk mendoakan dan mengirimkan bacaan ummul Qur’an surat Al Fatihah, dan yang sedang dirawat diberi kesehatan sehingga dapat segera kembali ke tanah air.

Secara keseluruhan, timeline penyelenggaraan haji 2024 Indonesia dimulai dari tanggal 11 Mei hingga 22 Juli 2024. Berdasarkan RPH 1445 H/2024 M yang disusun oleh Kemenag, berikut detail jadwal Haji 2024 untuk jemaah asal Indonesia :
11 Mei 2024 : Jamaah masuk asrama haji
12 Mei 2023 : Awal pemberangkatan jamaah haji gelombang I dari Indonesia ke Madinah
21 Mei 2024 : Awal pemberangkatan jamaah haji gelombang I dari Madinah ke Makkah
23 Mei 2024: Akhir pemberangkatan jamaah haji gelombang I dari Tanah Air ke Madinah
24 Mei 2024 : Awal pemberangkatan jamaah haji gelombang II dari Tanah Air ke Jeddah
1 Juni 2024 : Akhir pemberangkatan jamaah haji gelombang I dari Madinah ke Makkah
10 Juni 2024 : Akhir pemberangkatan jamaah haji gelombang I dari Tanah Air Menuju Jeddah
10 Juni 2024: Closing Date KAAIA Jeddah (Pukul 24.00 WAS)
14 Juni 2024: Pemberangkatan jamaah haji dari Makkah ke Arafah
15 Juni 2024 : Wukuf di Arafah
16 Juni 2024 : Idul Adha 1445 Hijriah
17 Juni 2024 : Hari Tasyrik I
18 Juni 2024 : Hari Tasyrik II (Nafar Awal)
19 Juni 2024 : Hari Tasyrik III (Nafar Tsani)
22 Juni 2024 : Awal pemulangan jamaah haji gelombang I dari Makkah melalui Bandara KAAIA Jeddah ke Indonesia
22 Juni 2024 : Awal pemulangan jamaah haji gelombang 1 dari dari Makkah melalui Bandara KAAIA Jeddah ke Tanah air.
26 Juni 2024 : Awal pemberangkatan jamaah haji gelombang II dari Makkah ke Madinah
3 Juli 2024 : Akhir pemulangan jamaah haji gelombang I dari Makkah melalui Bandara KAAIA Jeddah ke Indonesia
4 Juli 2024 : Awal Pemulangan Jamaah Haji Gelombang II dari Madinah ke tanah air
13 Juli 2024 : Akhir pemberangkatan jamaah haji gelombang II dari Makkah ke Madinah
21 Juli 2024 : Akhir pemulangan jamaah haji gelombang II dari Madinah ke Tanah Air
22 Juli 2024 : Akhir kedatangan jamaah haji gelombang II di Tanah Air.

PDAM Makassar