kabarbursa.com
kabarbursa.com

Permandian Ermes Bantaeng Jadi Pilihan Wisatawan

Permandian Ermes Bantaeng Jadi Pilihan Wisatawan
(Foto : IST).
banner 468x60

KabarMakassar.com — Mudik ke Bantaeng, Sulawesi Selatan harus datang ke Permandian Ermes. Ini adalah kolam pemandian alami yang airnya segar.

Kabupaten Bantaeng merupakan salah satu daerah yang dekat dengan daerah Pantai. Terkenal dengan beberapa peninggalan sejarah dan bangunan-bangunan cagar budaya lainnya. Bukan satu-satunya daerah dengan destinasi wisata pertama di Sulawesi Selatan, namun memiliki berbagai tempat yang unik dan menarik untuk dikunjungi.

Pemprov Sulsel

Potensi wisata alam dengan keindahan yang eksotis serta asri menjadi alasan pemerintah Bantaeng berfokus pada pengembangan pariwisatanya. Selain untuk mendapatkan pendapat daerah, juga untuk memperkenalkan kepada pengunjung tentang budaya dan keunggulan lainnya. Dari beberapa destinasi pilihan. Permandian Ermes Bantaeng adalah satu destinasi wisata alam yang unik.

Permandian Eremerasa atau biasa disingkat Ermes merupakan kolam pemandian yang airnya bersumber langsung dari mata air sehingga airnya sangat segar.Tiket masuk permandian Ermes sebesar Rp 5.000 per orang untuk dewasa dan Rp 3.000 untuk anak-anak.

Untuk mencapai kolam, kita harus menuruni beberapa puluh anak tangga yang cukup landai. Banyaknya pepohonan Yang rindang Di kanan kiri tangga adalah rindang sehingga kita tidak akan khawatir kepanasan.

Pemandian Ermes memiliki 2 kolam, satu diperuntukkan untuk orang dewasa dan satu lagi yang lebih kecil untuk anak-anak.

Fasilitas dipermandian ini cukup lengkap, ada toilet, tempat ganti baju dan juga shower untuk mandi.

Di sekitar kolam terdapat gazebo dimana kita bisa beristirahat dan bersantai sehabis berendam, sambil menikmati mie instan siram (mie instan yang diseduh air panas), sekedar ngopi atau ngemil pisang goreng dan bakwan. Yang unik, di sini pisang goreng biasa dinikmati dengan saos dan kecap. Paling nikmat memang, sehabis berenang, mencicipi yang panas-panas.

Jadi Jangan heran kalau pemandian ini ramai dikunjungi tidak hanya oleh warga Bantaeng tapi juga wisatawan dari luar kota.