kabarbursa.com
kabarbursa.com

Perut Buncit Tingkatkan Risiko Penyakit Mematikan, Ini Kebiasaan yang Wajib Dihindari

Perut Buncit Tingkatkan Risiko Penyakit Mematikan, Ini Kebiasaan yang Wajib Dihindari
(Dok : ist)
banner 468x60

KabarMakassar.com — Penyebab perut buncit yang paling umum adalah obesitas. Perut buncit selain berdampak bagi penampilan juga memiliki dampak yang buruk terhadap kesehatan tubuh.

Jika kebiasaan buruk dilakukan secara terus menerus dapat menyebabkan tumpukan lemak di area perut. Penumpukan lemak ini meningkatkan risiko seperti serangan jantung hingga stroke.

Pemprov Sulsel

Menurut dokter Fiona Amelia, perut buncit dapat menyebabkan beragam risiko kesehatan, seperti hipertensi, kanker, diabetes hingga penyakit jantung dan pembuluh darah.

Berikut kebiasaan-kebiasaan yang wajib untuk dihentikan jika ingin memiliki perut yang tidak buncit.

1. Makan sambil menonton
Berdasarkan blog Harvard Health, makan sambil menonton atau bekerja di meja kerja, dapat membuat makan lebih banyak. Hal ini karena kita cenderung tidak sadar seberapa banyak makanan yang dimasukkan ke dalam tubuh saat makan penuh dengan distraksi. Beda halnya dengan studi diĀ American Journal of Clinical Nutrition, makan dengan memperlambat serta menikmati hidangan bisa membantu makan dengan porsi lebih sedikit.

2. Kecanduan mengonsumsi makanan ringan
Ngemil adalah kegiatan mengonsumsi makanan dan minuman di luar waktu makan besar. Meski ngemil tidak selalu buruk, banyak orang cenderung lepas kendali saat ngemil, papar dokter Alberta Jesslyn Gunadi.

3. Tidak merencanakan waktu makan
Menurut ahli endokrin di Rush University Prevention Center, dokter Kazlauskaite, apabila tidak merencanakan apa yang akan di makan dan kapan, kita akhirnya memakan apa pun yang tersedia. Tetapi ketika merencanakan makan, kita dapat membuat pilihan yang lebih baik.

4. Gemar makanan yang di goreng
Makanan yang digoreng, penuh dengan jenis lemak terburuk yaitu lemak trans. Ini dapat memicu kenaikan berat badan di sekitar perut. Jika ingin makan makanan yang digoreng, jangan lupa untuk selalu menambahkan sayuran.

5. Tidak suka makan sayur
Makanlah dengan sayur yang kaya akan serat. Sayuran membantu pencernaan dan metabolisme karena mengandung vitamin dan antioksidan yang membantu membersihkan bahan-bahan buruk yang dicerna.

Untuk mencegah terus bertambahnya lemak perut, di sarankan untuk berolahraga secara rutin, pilih sarapan yang tinggi protein, hindari minuman bergula, perbanyak sayuran, dan banyak minum air putih.

Cara paling mudah untuk mengetahui buncit atau tidak adalah dengan mengukur lingkar pinggang. Lingkar pinggangĀ normal pada wanita ialah di bawah 80 cm dan pada pria di bawah 90 cm. Lingkar pinggang di atas batasan ini dianggap berisiko mengalami gangguan-gangguan kesehatan di atas.