KabarMakassar.com — Munculnya jerawat pada wajah mampu menyebabkan rasa tidak percaya diri serta dibeberapa kondisi tertentu mampu menimbulkan rasa nyeri pada muka.
Dihimpun dari berbagai sumber, letak jerawat pada wajah memberi petunjuk tentang masalah kesehatan yang dialami.
Berikut arti letak jerawat serta solusi mengatasi permasalahan jerawat pada kulit wajah.
1. Pada pipi
Apabila sering menggunakan ponsel maka disarankan untuk membersihkan gawai tersebut serta sisa riasan setelah selesai beraktivitas. Karena ponsel sering bersentuhan dengan pipi, ponsel juga dinilai menjadi benda paling kotor yang selalu disentuh oleh tangan dan tanpa sadar berinteraksi dengan pipi. Area yang berhubungan dengan pipi juga sistem pernapasan. Oleh karena itu disarankan untuk tidak merokok.
2. Pada dagu dan rahang
Letak jerawat di dua area ini terkait dengan masalah ketidakseimbangan hormon. Perubahan hormon sendiri menjadi sesuatu yang tidak bisa dihindari, tetapi hal ini dapat dicegah dengan kebiasaan hidup sehat, seperti istirahat cukup, banyak minum air putih, konsumsi buah dan sayuran serta menjaga kebersihan kulit.
3. Pada dahi
Munculnya jerawat di area dahi bisa terjadi karena pori-pori di area dahi dan sekitarnya tertutup atau tersumbat juga karena penggunaan shampoo atau kondisioner serta stres. Jerawat di bagian dahi ini berkaitan dengan saluran pencernaan. Untuk menghindarinya, kurangi makanan berlemak dan perbanyak asupan air putih.
4. Pada hidung
Apabila terdapat jerawat yang tumbuh di area hidung, artinya ada masalah kecil yang terjadi dengan organ jantung. Ini juga dapat terjadi apabila sering mengonsumsi daging dan makanan pedas. Area ini juga penuh dengan pori-pori yang lebar, yang berarti riasan yang tidak dibersihkan dengan baik juga memicu terjadinya jerawat di area hidung. Konsumsi makanan yang sehat dan tidak terlalu pedas serta lakukan double cleansing usai memakai riasan.