KabarMakassar.com — Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis prakiraan cuaca pada Sabtu, (6/4).
Berdasarkan informasi tersebut diprediksi wilayah Makassar akan berawan di pagi hari, berpotensi hujan ringan di siang hingga malam hari.
Memperhatikan prakiraan cuaca penting bagi masyarakat sebagai antisipasi kondisi cuaca sebelum melakukan aktivitas sehari-hari.
Berikut prakiraan cuaca Makassar dan sekitarnya di Sulawesi Selatan pada, Sabtu, (6/4).
1. Pagi hari di Makassar dan sekitarnya berawan.
Berpotensi hujan ringan di wilayah Barru, Bone, Luwu Utara dan Palopo.
2. Siang dan sore hari berpotensi hujan ringan di wilayah Makassar, Bone, Enrekang, Gowa, Takalar, Jeneponto, Kepulauan Selayar.
Hujan sedang di wilayah Bantaeng, Bulukumba, Luwu, Luwu Utara, Palopo, Sinjai, Tana Toraja, Toraja Utara.
3. Malam hari berpotensi hujan ringan di wilayah Makassar, Palopo, Luwu, Parepare, Barru, Pangkep, Maros, Takalar, Gowa, Bone
Hujan sedang di wilayah Pinrang dan Bulukumba.
4. Dini hari di wilayah Makassar dan sekitarnya berawan.
Berpotensi hujan ringan di wilayah Kepulauan Selayar.