KabarMakassar.com — Memasuki pekan pertama Ramadhan tahun 1445 H, pengendara kendaraan bermotor yang melintasi jalan lintas kabupaten dan provinsi di sekitar Kabupaten Takalar, Senin (18/03).
Daerah rawan kecelakaan, seperti Kecamatan Polongbangkeng Utara dan Kecamatan Galesong, sering menjadi lokasi insiden lalu lintas, termasuk kecelakaan tunggal, tabrakan beruntun, dan tabrakan berlawanan arah.
Namun, belakangan ini, angka kecelakaan cenderung menurun karena pengendara diduga sudah lebih sadar akan keselamatan di jalan raya.
Kasat Lantas Polres Takalar, Iptu H. Liwang, mengapresiasi kesadaran pengguna jalan dalam mematuhi aturan dan rambu lalu lintas.
Dia menyatakan bahwa angka kecelakaan lalu lintas menurun hingga 50 persen, menyebut bulan suci Ramadhan sebagai momen luar biasa dalam hal kepatuhan pengendara kendaraan bermotor.
Liwang juga mengimbau seluruh jajaran anggota lalu lintas dan pengguna jalan untuk saling edukasi dan berkomunikasi dengan baik guna meningkatkan keselamatan di jalan raya.