kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

Miswar Wahyudi: Pengukuhan Pengurus DPD Permas Sultra, Moment Pererat Tali Silaturahmi

banner 468x60

KabarSelayar.id – Dewan Pimpinan Daerah Persatuan Masyarakat Selayar (DPD Permas) Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) Periode 2023-2028 resmi dikukuhkan oleh Ketua Umum DPP Permas, Dr H Syamsu Rizal, Ahad, 05 Maret 2023.

Acara pengukuhan tersebut berlangsung di hotel Azizah Syariah Kendari yang dihadiri Forkopimda Provinsi Sultra, Wakil Bupati Kepulauan Selayar, H. Saiful Arif, SH, Anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar, Miswar Wahyudi Nasir Leha, Wakil Bupati Wakatobi, Ilmiati Daud, dan mantan Wakil Walikota Kendari, dr. Hj. Siska Karina Imran, pejabat sipil dan TNI/Polri, Ketua BPW KKSS Sultra dalam hal ini diwakili oleh Wakil Ketua I KKSS Sultra, Prof. Andi Khaeruni R, dan para Pimpinan Lembaga/Ormas, Kerukunan/ Paguyuban Lingkup Wilayah Sultra.

Pemprov Sulsel

Usai acara pengukuhan tersebut Anggota DPRD Kepulauan Selayar, Miswar Wahyudi Nasir Leha kepada awak media mengatakan bahwa pelantikan atau pengukuhan ini juga merupakan momentum penting untuk mempererat tali silaturahmi dengan semangat A'munte sibatu A'bulo sipappa.

"Kita sangat bersyukur acara ini dapat terselenggara dengan baik yang tentunya juga atas dukungan dan support semua pihak terutama Gubernur Sultra Bapak Ali Mazi, SH dimana Ali Mazi ternyata adalah keturunan dari orang Selayar tepatnya dari Bonerate," ucapnya.

Lebih lanjut, Miswar Wahyudi mengungkapkan perbincangannya bersama Gubernur Sulawesi Tenggara yang membahas terkait jeruk yang menjadi ciri khas Selayar dimana pada zaman dulu jeruk siompu sultra itu diyakini masih satu bibir dengan jeruk asli Selayar.

"Kami ucapkan Selamat dan sukses kepada seluruh Pengurus DPD Permas Sultra, terkhusus kepada Ketua Umum DPD Permas Sultra Djufri Sakti dan Sekretaris Umum Drs Askin, dan terkhusus Ketua Panitia, H Syamsul Qamar dan Sekretaris Muh Jayadi," tuturnya.

Semoga kegiatan ini lebih mempererat tali persaudaraan, memupuk semangat kekeluargaan dan kebersamaan dalam perbedaan, sekaligus menjadi momentum bagi pengurus untuk meningkatkan peran organisasi Permas Sultra dalam upaya memajukan ekonomi dan budaya masyarakat Selayar khususnya, serta masyarakat Sulawesi Tenggara umumnya, Tutup Miswar Wahyudi.