kabarbursa.com
kabarbursa.com
News  

PNUP Makassar Kembali Wisuda 1019 Lulusan D3-Sarjana Terapan

banner 468x60

KabarMakassar.com — Kampus Politeknik Negeri Ujung Pandang (PNUP) kembali melaksanakan wisuda ke-37 periode 2 tahun akademik 2023/2024 melalui rapat senat terbuka luar biasa di Auditorium Kampus 2 PNUP, Moncongloe Maros, Sabtu (7/10).

Direktur PNUP, Ilyas Mansur mengawali pidatonya dengan mengutip hadist HR Thabrani tentang belajarlah kamu semua, dan mengajarlah kamu semua, dan hormatilah guru-gurumu, serta berlaku baiklah terhadap orang yang mengajarkanmu.

Pemprov Sulsel

Selanjutnya, Ilyas Mansur berpesan bahwa pendidikan adalah senjata paling kuat yang kita miliki, dan dengan belajar, mengajar dan menghormati guru, kita mampu menjadi pelopor perubahan positif di masyarakat dan dunia.

"Kesuksesan kalian semua para wisudawan karena ada aktor dan pejuang tangguh dibaliknya yakni kedua orang tua," ucap Ilyas Mansur.

Tidak hanya itu, ia juga berharap para wisudawan untuk terus memacu dan mempersiapkan diri memasuki dunia kerja.

"Saatnya para wisudawan terus meningkatkan skill dan pengetahuan terutama sikap, penguasaan IT dan bahasa internasional," bebernya.

Lebih lanjut, mantan direktur politeknik fakfak ini berpesan dalam memasuki dunia kerja untuk terus berprestasi mengharumkan dan menjaga nama almamater tercinta.

"Bangun terus komunikasi dan perbanyak jejaring," ucapnya.

Perlu diketahui sejak mandiri tahun 1997 dari kampus induk Universitas Hasanuddin (Unhas) PNUP telah meluluskan sebanyak 23.126 orang alumni.

Wisudawan PNUP kali ini berjumlah 1019 lulusan yang terbagi dalam 448 ahli madya (D3) dan 571 bergelar program sarjana sains terapan (SST). Dengan IPK rata rata lulusan adalah 3,42 dengan masa studi rata-rata 3 tahun 1 bulan untuk D3 dan 4 tahun 1 bulan untuk D4.

Adapun jumlah lulusan setiap jurusan yakni teknik sipil 256 orang, teknik elektro 265 orang, teknik kimia sebanyak 29 orang, teknik mesin 254 orang, administrasi niaga 122 orang, jurusan akuntansi 93 orang serta  untuk pertama kalinya menamatkan 26 wisudawan prodi konversi energi dari program studi diluar kampus utama (PSDKU) di Kabupaten Kolaka.

Informasi lebih lanjut tentang layanan PNUP dapat mengunjungi link www.poliupg.ac.id